fbpx
BerandaMakanan Sehat16 Manfaat Susu Kedelai untuk Imunitas Tubuh dan Kesehatan

Beberapa tahun belakangan ini, produk susu nabati makin populer dibandingkan dengan susu sapi. Salah satu susu nabati yang terkenal adalah susu kedelai. Susu ini merupakan alternatif sumber protein untuk Anda yang alergi susu sapi atau intoleransi laktosa. Kedelai sendiri kaya akan asam lemak esensial yang penting bagi kesehatan tubuh. Memang, apa saja manfaat susu kedelai? Yuk, simak di artikel berikut ini!

manfaat-susu-kedelai

Macam-macam nutrisi dalam susu kedelai

Seperti namanya, susu kedelai terbuat dari kacang kedelai. Jadi, nutrisi pada susu ini kurang lebih sama dengan kacang kedelai. Tapi, banyak produsen yang menambahkan vitamin serta mineral tambahan, misalnya kalsium dan vitamin D, serta omega 3.

Secara alami, susu kedelai mengandung asam lemak dan flavonoid yang bertindak sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Flavonoid juga memiliki senyawa yang bersifat melindungi jantung (cardioprotective).

Menurut data dari US Department of Agriculture, dalam 100 gram (g) susu kedelai terdapat:

  • 90,36 g air
  • 43 kalori
  • 2,6 g protein
  • 1,47 g lemak total
  • 4,92 g karbohidrat
  • 3,65 g gula total
  • 123 miligram (mg) kalsium
  • 15 mg magnesium
  • 43 mg fosfor
  • 122 mg kalium
  • 47 mg natrium
  • 9 mikrogram (mcg) folat atau vitamin B9

Selain itu, susu kedelai juga mengandung serat, vitamin B1, B2, B3, B3, besi, zinc, tembaga, selenium. Susu kedelai mengandung protein yang hampir sama banyaknya dengan susu sapi, tapi dengan kalori yang lebih rendah.

Berbagai manfaat susu kedelai untuk kesehatan

makanan-dan-minuman-sehat

Minum susu kedelai dikaitkan dengan penurunan kadar kolesterol, risiko obesitas, bahkan kanker. Selain itu, sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa wanita yang meminum susu kedelai setiap hari memiliki risiko osteoporosis 56% lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang tidak meminumnya.

Ternyata, susu kedelai pun dapat membantu meringankan gejala menopause, seperti sensasi rasa panas (hot flashes) dan berkeringat di malam hari. Kedelai juga diduga dapat membantu memelihara fungsi kognitif wanita berusia di bawah 65 tahun.

Manfaat susu kedelai lainnya tidak terlepas dari kandungan nutrisi di dalamnya. Lalu, apa manfaat susu kedelai bagi kesehatan? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

1. Menjaga kesehatan jantung

Manfaat susu kedelai yang paling sering disebutkan adalah menjaga kesehatan jantung. Susu kedelai mengandung protein yang dibutuhkan tubuh sebagai energi untuk pertumbuhan. Asam amino dan isoflavon yang terkandung dalam susu kedelai berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Ada studi yang menyimpulkan bahwa susu kedelai mampu menurunkan tekanan darah lebih baik dibandingkan dengan susu sapi pada pasien dengan hipertensi ringan sampai sedang. Meskipun begitu, efektivitas susu kedelai terhadap kesehatan jantung belum terbukti secara ilmiah.

Untuk memastikan kesehatan jantung Anda, coba konsumsi Blackmores Odourless Garlic (Rp181.687). Blackmores Odourless Garlic adalah suplemen bawang putih yang dapat membantu mengontrol tekanan darah untuk jantung sehat dan mencegah penyakit dari virus seperti influenza, anti jamur dan anti bakteria

2. Memelihara kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis

Berkat vitamin D yang ditambahkan ke dalamnya, mengonsumsi susu kedelai bisa membantu menjaga kesehatan tulang. Manfaat susu kedelai lainnya adalah mengurangi kemungkinan terjadinya osteoporosis pada wanita paska menopause.

Osteoporosis merupakan risiko yang dialami wanita berusia di atas 50 tahun. Kurangnya kalsium dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya penyakit tersebut.

3. Melindungi sel tubuh dari radikal bebas

Manfaat susu kedelai lainnya adalah sebagai antioksidan dalam tubuh. Antioksidan yang terdapat pada susu kedelai akan merusak rantai radikal bebas dan melindungi sel tubuh dari kerusakan akibatnya. Radikal bebas bisa merusak sel tubuh dan menyebabkan penyakit kronis seperti jantung dan obesitas, serta obesitas.

Susu kedelai juga melindungi hati dan menurunkan stres oksidatif di dalam tubuh. Secara tidak langsung, antioksidan mampu mencegah kemungkinan terjadinya penyakit-penyakit tersebut.

4. Mencegah obesitas dan menurunkan kolesterol

Obesitas dapat terjadi pada pria maupun wanita setelah menopause. Isoflavon pada susu kedelai memiliki efek hormonal yang dapat menghambat adipogenesis yang dapat menurunkan pelebaran dari jaringan lemak. Hal ini turut mempengaruhi dalam menurunnya kadar LDL kolesterol dalam darah dan dapat mencegah terjadinya penyakit jantung.

5. Melancarkan pencernaan

Susu kedelai diketahui memiliki banyak protein, lemak, dan karbohidrat yang baik untuk tubuh. Manfaat susu kedelai ini didapatkan dari antioksidan isoflavon yang terkandung di dalamnya. Isoflavon pada susu kedelai juga baik dalam meningkatkan penyerapan makanan oleh usus sehingga pencernaan menjadi lebih lancar.

6. Mencegah anemia

Vitamin B12 membantu memproduksi sel darah merah sehingga mengurangi risiko anemia. Sumber vitamin B12 lain yang bisa Anda peroleh ialah telur dan produk susu. Namun, jika Anda merupakan seorang vegetarian atau memiliki alergi terhadap susu sapi, konsumsi susu kedelai dapat membantu melengkapi kebutuhan vitamin B12 harian.

7. Memelihara daya tahan tubuh

Susu kedelai juga mengandung mineral zinc yang penting untuk sistem kekebalan tubuh. Zinc adalah mineral yang penting bagi tubuh karena menjaga sistem kekebalan tubuh tetap kuat, membantu menyembuhkan luka, dan mendukung pertumbuhan tubuh.

8. Mengurangi lemak darah

Kedelai tinggi akan kandungan asam lemak dan beberapa produk telah diperkaya dengan omega 3. Asam lemak esensial tersebut dapat membantu mengurangi kadar lemak darah (kolesterol total dan trigliserida). Itulah sebabnya, minum susu kedelai bisa membantu mengurangi risiko penyakit jantung koroner dan serangan jantung.

9. Menurunkan risiko kanker

Konsumsi sebanyak 10 mg kedelai per hari dapat menurunkan risiko kambuhnya kanker payudara hingga 25%. Antioksidan berupa zat genistein diduga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker bila dikonsumsi dalam jumlah yang cukup.

Karena kandungan nutrisinya yang beragam ini, susu kedelai pun baik dikonsumsi oleh ibu hamil. Manfaat susu kedelai untuk ibu hamil bisa didapatkan bila Anda meminumnya rutin, asalkan jumlahnya tidak berlebihan.

10. Menurunkan risiko penyakit alzheimer

Susu kedelai kaya akan asam lemak Omega 3, yang merupakan lemak “sehat” yang tidak dapat dibentuk oleh tubuh. Asam lemak Omega 3 sering dikaitkan dengan penurunan risiko demensia dan penyakit alzheimer. Hal ini dikarenakan kedelai adalah salah satu sumber asam lemak Omega 3 non-hewani terbaik.

11. Mengurangi gejala menopause

Pada saat menopause, secara bertahap tubuh akan berhenti memproduksi estrogen dan melepaskan sel telur setiap bulan. Penurunan eterogen ini akan menimbulkan beberapa gejala seperti sensasi rasa panas (hot flashes) danberkeringat di malam hari.

Susu kedelai mengandung isovlafon, yang dalam tubuh bekerja seperti esterogen (dalam versi lebih lemah) sehingga dapat mengurangi gejala menopause secara alami.

12. Membantu penyerapan kalsium

Kalsium dalam makanan diserap oleh tubuh dengan bantuan vitamin D. Susu kedelai tidak hanya mengandung kalsium tetapi juga mengandung 15% dari asupan vitamin D harian yang direkomendasikan.

Orang yang tidak mendapatkan cukup vitamin D dapat mengembangkan osteomalacia (juga dikenal sebagai rakhitis pada anak-anak). Kondisi ini menyebabkan perkembangan tulang yang lunak, tipis, dan rapuh

Vitamin D juga memainkan peran lain dalam tubuh, seperti meningkatkan fungsi otot, saraf dan sistem kekebalan tubuh.

13. Meningkatkan kesehatan kulit

Sebuah penelitian mencatat bahwa kedelai dapat membantu mengurangi peradangan, meningkatkan produksi kolagen, dan melindungi dari radiasi UV.

Kolagen berperan penting untuik kulit yang sehat. Oleh karena itu, Anda dapat konsumsi susu kedelai untuk mengurangi kerusakan pada kulit dan menjaga kesehatan kulit agar tetap sehat.

14. Menjaga kesehatan ginjal

Ginjal berperan untuk menyaring darah dan membuang ‘kotoran’ dari tubuh Anda. Tanpa ginjal yang sehat, Anda berisiko mengalami banyak masalah kesehatan. Meskipun susu kedelai tidak akan menyembuhkan masalah ginjal secara instan, susu kedelai dapat membantu mengurangi risiko penyakit dan jaga kesehatan ginjal.

Sebuah penelitian menemukan bahwa asupan protein kedelai dapat mengurangi kadar kreatinin, fosfor, dan trigliserida serum pada orang dengan penyakit ginjal kronis. Menurunkan kadar ini dapat membantu meningkatkan fungsi ginjal.

15. Mencegah anemia

Konsumsi susu kedelai dapat membantu Anda untuk mencegah defisiensi zat besi (zinc) yang menjadi penyebab anemia, karena kedelai adalah sumber zat besi non-hewani yang baik.

16. Mengurangi Kadar Kolesterol Jahat

Kolesterol dalam tubuh terdiri atas kolesterol jahat dan baik. Dengan mengonsumsi susu kedelai, kadar kolesterol jahat bisa menurun.

Baca juga: Susu untuk Ibu Hamil: Mana yang Boleh Diminum

Risiko mengonsumsi susu kedelai

Walau memiliki beragam zat gizi penting bagi tubuh, susu kedelai pun mempunyai risiko dan efek samping tersendiri. Konsumsi kedelai sebanyak 30 gram per hari selama sebulan diduga dapat meningkatkan risiko gangguan fungsi tiroid.

Senyawa isoflavon dalam kedelai diduga berkaitan dengan menurunnya jumlah sperma. Tapi, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui kebenaran dari pernyataan tersebut.

Di atas telah disebutkan bahwa susu kedelai bisa dijadikan alternatif untuk susu sapi. Tetapi, tidak semua orang cocok dan bisa minum susu kedelai, terutama bayi yang alergi. Dengan demikian, sebelum memutuskan untuk memberikan susu berbahan kedelai pada anak, diperlukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

Baca juga:

Tanda Anak Tak Cocok Susu Formula dan Cara Mencegahnya

Mengapa Susu Sapi Boleh Diminum Anak Setelah 1 Tahun?

Kedelai mengandung fitoestrogen yang secara alami dihasilkan oleh tanaman. Untuk sebagian orang, senyawa kimia ini dapat berdampak negatif pada tubuh. Tubuh secara alami memproduksi hormon estrogen, sementara fitoestrogen hampir sama dengan hormon estrogen. Makanya, mengonsumsi susu kedelai berlebihan dapat menyebabkan peningkatan kadar hormon estrogen dalam tubuh.

Jika dikonsumsi dalam jumlah yang wajar, Anda akan mendapatkan manfaatnya bagi tubuh. Plus, susu ini tidak menimbulkan masalah selama dikonsumsi dalam jumlah yang cukup.

Konsumsi kedelai dalam bentuk apa pun, perlu diimbangi dengan berbagai buah dan sayuran, biji-bijian utuh, dan produk protein lainnya. Tubuh Anda membutuhkan bermacam-macam nutrisi dari beragam jenis makanan.

Karenanya, jangan hanya mengandalkan susu kedelai untuk memenuhi kebutuhan zat gizi harian Anda. Makanlah variasi makanan dari kelompok yang berbeda supaya nutrisi yang Anda peroleh pun bervariasi. Vitamin & suplemenjuga diperlukan untuk memenuhi kebutuhan zat gizi harian Anda. Salah satu suplemen yang bisa dikonsumsi adalah BLACKMORES GRAPE SEED 12000 – Suplemen Untuk Kesehatan Tubuh dan Kulit (Rp 201.662) yang kaya akan antioksidan.

Ingin tahu apakah gaya hidupmu sudah sehat? Unduh aplikasi Jovee! Dengan Jovee anda dapat melihat rekomendasi suplemen sesuai dengan kebutuhan personalmu. Dapatkan vitamin terbaik hanya dari Jovee

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

cara membuat jus semangka

Cara Membuat Jus Semangka dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Makanan Sehat   17/12/2023
manfaat vanili cair

Aneka Manfaat Vanili Cair, Ekstrak, dan Biji Vanila

Makanan Sehat   12/12/2023
Manfaat Kombucha

Mengenal Beragam Manfaat Kombucha untuk Kesehatan

Makanan Sehat   10/12/2023
makanan tinggi protein

Daftar Makanan Tinggi Protein

Makanan Sehat   07/12/2023
efek samping chamomile tea

Kenali Manfaat dan Efek Samping Chamomile Tea

Makanan Sehat   06/12/2023