fbpx
Beranda › Vitamin & Suplemen › 8 Buah dengan Kandungan Vitamin C Tinggi

Secara alami, kandungan vitamin C bisa didapatkan dari berbagai jenis sayuran maupun buah-buahan. Misalnya saja seperti buah stroberi, jeruk, brokoli, cabai maupun kentang. Tubuh membutuhkan asupan vitamin C secara cukup. Karena, tubuh yang kekurangan vitamin C memiliki resiko terutama bagi kesehatan.

Buah-mengandung-vitamin-C

Tubuh yang kekurangan vitamin C biasanya akan terjangkit penyakit anemia, apabila memiliki luka sulit disembuhkan, dan juga gusi mudah berdarah. Kondisi seperti ini pun menjadi tanda atau gejala bahwa diri seseorang kekurangan asupan vitamin C. Untuk bisa memenuhi kebutuhan vitamin C tidak perlu dengan cara yang ribet. Sebab kamu juga bisa mengonsumsinya dalam bentuk suplemen.

Suplemen yang memiliki kandungan vitamin C tersedia pula di Jovee yaitu Blackmores Bio C 1000 mg (Rp299.935). Fungsi utama suplemen inilah yang menjadikan diri seseorang dapat memenuhi kebutuhan vitamin C dengan sebaik mungkin. Blackmores Bio C adalah vitamin C 1000mg yang dilengkapi herbal dan bioflavonoid untuk membantu penyerapan vitamin C dan menjaga daya tahan tubuh

Buah yang Mengandung Vitamin C

Kandungan berupa vitamin c tidak hanya ditemukan pada buah jeruk saja. Malahan, jeruk bukan merupakan buah vitamin C tertinggi seperti yang kebanyakan orang pikirkan. Masih banyak buah tinggi vitamin C lainnya yang tidak kalah dengan jeruk.

Oleh karena itu, kamu tidak perlu merasa bingung ketika menentukan sumber vitamin C apa yang cocok dikonsumsi. Dengan banyaknya makanan yang menyimpan kandungan vitamin C, kamu pun bisa dengan mudah memenuhi kebutuhan dalam tubuh dengan sebaik mungkin.

Berikut ini daftar kandungan vitamin C yang telah dirangkum oleh Jovee, pusat vitamin personal terlengkap untukmu.

1. Stroberi

Buah yang mengandung vitamin C ini mempunyai kandungan sumber vitamin yang cukup tinggi dibandingkan dengan jeruk. Kandungan vitamin C yang terdapat pada buah stroberi ini memiliki peran penting sebagai antioksidan yang tergolong cukup kuat.

Selain itu, kandungan tersebut bisa membantu untuk menghilangkan berbagai jenis racun yang terdapat pada tubuh sehingga resiko penyakit kanker bisa diminimalisir. Dalam hal jumlah, 100 gram stroberi mengandung 33 kalori dan 60 mg vitamin C atau sekitar 67% angka kecukupan gizi (AKG) orang dewasa.

Tak sampai di situ saja, buah berwarna merah ini juga memiliki khasiat dalam membantu pembakaran lemak. Hal ini dikarenakan buah stroberi memiliki kandungan antioksidan dari senyawa antosianin. Dengan hal ini, kamu tidak perlu khawatir bila ingin menyantap buah stroberi setiap harinya.

2. Nanas

Selain stroberi, ternyata buah nanas juga menjadi buah yang punya kandungan vitamin C lebih tinggi dibandingkan dengan jeruk. Selain memiliki kandungan vitamin yang tinggi, buah nanas juga kaya akan serat.

Kandungan berupa thiamin atau vitamin B juga tersedia di dalamnya. Nutrisi ini dapat membantu memproduksi energi tubuh serta sangat bagus untuk menjaga kesehatan tulang. 100 gram nanas mengandung 50 kalori dan 50 mg vitamin C.

buah mengandung vitamin c

3. Brokoli

Selain vitamin C yang umum ditemukan di buah, brokoli pun termasuk sebagai sayuran hijau yang kaya akan vitamin C. Berkat kandungan vitamin C yang terdapat di dalamnya, brokoli mampu membantu menjaga kesehatan organ pencernaan. Selain itu, brokoli juga bisa mengatasi sembelit sekaligus mengurangi peradangan.

Selain vitamin C, ternyata brokoli juga terkenal dengan kandungan vitamin A dan vitamin E. Karenanya, apabila dikonsumsi secara rutin, brokoli tetap aman dan baik untuk kesehatan mata dan kulit. 100 gram brokoli mentah mengandung 90 mg vitamin C.

4. Kiwi

Kiwi termasuk salah satu buah vitamin C tertinggi yang sangat bagus untuk otot serta jantung. Hal ini dikarenakan buah kiwi memiliki kandungan berupa potasium dan magnesium.

Tidak sampai di situ saja, buah kiwi juga diperkaya dengan kandungan seng dan folat. Sehingga, buah kiwi sangat bagus apabila dikonsumsi bagi orang yang menderita anemia. Selain itu, orang yang sehat juga sangat disarankan untuk mengonsumsi buah ini secara rutin. 1 buah kiwi mengandung 100 mg vitamin C.

5. Kembang kol

Kembang kol banyak dikenal memiliki kandungan gula dan protein yang tinggi. Namun tidak sampai di situ saja. Kembang kol ternyata juga diperkaya vitamin C. Apalagi ada tambahan kandungan kalium dan vitamin B kompleks yang membuatnya jadi salah satu makanan yang bisa mengatasi tekanan darah tinggi. Sayuran yang mampu meningkatkan kinerja ginjal ini mengandung 50 mg vitamin C dalam takaran 100 gram.

6. Buah Pepaya

Apabila tubuh terpenuhi vitamin C secara sempurna, secara tidak langsung tubuh akan meningkatkan kekebalannya. Jika seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang bagus, ia dapat melakukan pencegahan terhadap resiko penyakit kanker. Hal ini juga berlaku pada buah pepaya yang bisa meningkatkan kesehatan, terutama pada bagian sistem pencernaan. Ini dikarenakan buah pepaya memiliki kandungan enzim yang cukup banyak. 100 gram buah pepaya masak mengandung 60 mg vitamin C.

7. Jambu Biji

Bagi penderita diabetes sangat disarankan untuk mengonsumsi buah jambu biji secara rutin. Buah ini juga dapat membantu untuk menurunkan berat badan dengan lebih cepat. Selain itu, jambu biji juga bisa menormalkan bagian tekanan darah yang tinggi dan juga bisa mengatasi penyakit flu.

Bagi seseorang yang memiliki permasalahan terhadap penglihatan, ia dapat mengonsumsi jambu biji secara rutin karena jambu biji memiliki kandungan vitamin A yang baik untuk mata. 100 gram buah jambu biji mengandung 225 mg vitamin C. Jumlah tersebut menjadikannya sebagai buah paling banyak vitamin C dibandingkan buah yang lainnya.

8. Mangga

Dalam beberapa studi, diketahui bahwa buah mangga menyimpan banyak manfaat bagi tubuh. Sebagai buah mengandung vitamin C, mangga dipercaya dapat meningkatkan imunitas, kesehatan pencernaan, dan penglihatan. Bahkan, dalam sebuah penelitian ditemukan adanya kandungan polifenol bernama mangiferin di buah mangga yang diklaim memiliki sifat anti-kanker.

Hasil studi menggunakan hewan mendapatkan adanya efek pengurangan inflamasi, perlindungan sel terhadap stres oksidatif, dan penghentian pertumbuhan ataupun pembasmian sel kanker dari buah tropis tersebut. Buah mangga menyimpan sekitar 36 mg vitamin dalam takaran 100 gram.

– – – – – – Editorial Pick – – – – – –

Pentingnya manfaat Elektrolit Chloride bagi Tubuh

Peran Molybdenum Bagi Kesehatan Tubuh

Pentingnya Manfaat Tembaga atau Copper untuk Kesehatan

Vitamin B12: Manfaat dan Sumber Vitamin

Selenium, Senyawa Baik untuk Kesehatan

Apa itu Ca Pantothenate? Ini Manfaat yang Perlu Diketahui

Yuk Kenalan Dengan Copper yang Berperan Besar untuk Tubuh

Jadi, itulah buah-buah yang mengandung vitamin C yang tinggi. Vitamin C memang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menghindari beberapa penyakit akibat kekurangan vitamin C.

Oleh karena itu, dari beberapa vitamin C yang ada di atas sangat disarankan bagi kamu untuk mengonsumsinya secara rutin. Apabila vitamin C terpenuhi vitamin secara sempurna, resiko penyakit akibat defisiensi vitamin C tidak akan kamu alami.

Untuk memenuhi kebutuhan vitamin harian, kamu bisa mengunduh aplikasi Jovee. Jovee adalah aplikasi yang dapat merekomendasikan suplemen sesuai kebutuhan personal kamu. Aplikasi Jovee tersedia di Google Play Store dan App Store.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

vitamin untuk mengecilkan kista ovarium

Mengenal Jenis-jenis Makanan, Suplemen, dan Vitamin untuk Mengecilkan Kista Ovarium

Vitamin & Suplemen   16/07/2023
vitamin untuk kebas dan kesemutan

Vitamin Untuk Kebas dan Kesemutan, Wajib Tahu Nih!

Vitamin & Suplemen   15/07/2023
vitamin untuk meningkatkan hormon testosteron

Jenis-jenis Vitamin untuk Meningkatkan Hormon Testosteron

Vitamin & Suplemen   14/07/2023
vitamin untuk kepala kliyengan

Vitamin untuk Kepala Kliyengan, Cewek-cewek Wajib Tahu!

Uncategorized   13/07/2023

Pilihan Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Menyusui

Vitamin & Suplemen   27/02/2023