fbpx
Beranda › Gaya Hidup Sehat › 7 Cara Mengatasi Kulit Kering

Apakah kulit kamu mudah iritasi, mengelupas, dan terlihat kusam? Jika iya, itu tandanya kamu sedang mengalami kondisi kulit kering. Perlu kamu tahu, kulit kering akan lebih berisiko untuk terinfeksi yang dapat menimbulkan masalah kulit lainnya. Karena itu, walaupun kulit kering adalah hal yang normal, kamu tetap perlu mengatasinya. Bagaimana cara mengatasi kulit kering? Yuk, simak penjelasan dari Jovee berikut ini.

cara-mengatasi-kulit-kering

Apa Penyebab Kulit Kering?

Biasanya, kulit kering disebabkan oleh cuaca dan tidak berlangsung lama. Namun, ada beberapa hal lainnya yang jadi penyebab kulit kering, seperti:

  • Air panas
  • Suhu udara rendah
  • Diabetes
  • Merokok
  • Terlalu banyak terpapar sinar matahari
  • Kondisi kulit seperti dermatitis, eczema (eksim), dan psoriasis
  • Faktor usia
  • Faktor genetik

Lakukan cara mengatasi kulit kering yang tepat agar kondisi kulit tidak semakin memburuk. Kamu dapat mengatasi kulit kering dengan cara yang mudah dan efektif berikut ini.

Cara Mengatasi Kulit Kering

1. Jangan Mandi Terlalu Lama

Mandi terlalu lama dapat memperparah kondisi kulit keringmu. Menurut MayoClinic, mandi yang terlalu lama akan menghilangkan minyak alami di kulit yang berfungsi untuk melembapkan. Dengan alasan yang sama, sebaiknya batasi waktu mandi 10-15 menit dan gunakan air hangat daripada air panas. Hindari penggunaan sabun mandi yang mengandung parfum dan alkohol.

Perlu diperhatikan, kulit kering juga sangat rentan terluka karena permukaan kulit yang lebih kasar. Alih-alih menggosok kulit saat mengeringkan badan, tepuk pelan kulit saat mengeringkan dengan handuk.

2. Gunakan Pelembap Ruangan

Udara dalam ruangan cenderung panas dan kering, sehingga membuat kulit menjadi lebih kering dan sensitif. Cara mengatasi kulit kering yang disebabkan oleh hal ini adalah menggunakan humidifier atau pelembap ruangan. Humidifier membantu untuk mengembalikan tingkat kelembapan udara yang dibutuhkan kulit.

Menurut seorang dokter kulit dari Skinfluence bernama dr. Marida Peredo, menggunakan pelembap ruangan dapat mengembalikan kelembapan udara, sehingga dapat memperbaiki kulit kering, gatal, dan membantu kulit untuk mempertahankan kelembapannya.

3. Gunakan Skincare Khusus untuk Kulit Kering

Gunakan skincare khusus kulit kering dan sensitif dapat membantu atasi masalah kulit kering yang kamu alami. Biasanya, skincare jenis ini tidak mengandung pewangi, pewarna, dan bahan kimia lainnya yang dapat menimbulkan iritasi dan kulit kering.

Kamu juga perlu membiasakan diri untuk mengoleskan pelembap ke area kulit yang kering setelah mandi. Pilihlah produk skincare yang mengandung ceramide, hyaluronic acid, atau bahan alami seperti lidah buaya, minyak kelapa, dan shea butter yang mengandung minyak alami.

Jika kamu memiliki kulit sensitif yang sangat kering, kamu dapat mengoleskan petroleum jelly. Petroleum jelly hanya mengandung satu bahan, sehingga aman digunakan sesering mungkin.

4. Konsumsi Makanan Sehat

Saat kulit kering, kulit menjadi lebih rentan terpapar zat yang dapat merusak sel-sel kulit. Cara mengatasi kulit kering dari dalam dapat kamu lakukan dengan mengonsumsi makanan sehat, terutama yang kaya akan antioksidan dan omega 3.

Makanan antioksidan dapat meminimalkan kerusakan dari racun dan memberikan perlindungan bagi kulit. Beberapa makanan yang disarankan adalah:

  • Wortel, jeruk, serta buah dan sayuran berwarna kuning dan oranye lainnya
  • Bayam, brokoli, dan sayuran berdaun hijau lainnya
  • Tomat
  • Kacang-kacangan
  • Ikan
  • Buah beri seperti stroberi dan blueberry

5. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh

Cara mengatasi kulit kering yang satu ini adalah yang paling mudah dilakukan. Sama seperti organ tubuh lainnya, sel-sel kulit terbuat dari cairan. Tanpa kebutuhan cairan yang terpenuhi, tentunya sel-sel tubuh tidak akan bekerja dengan baik.

Saat tubuh kamu kekurangan cairan, kulit akan mengalami dehidrasi dan menjadi kering bersisik. Hal ini terjadi karena kulit kering memiliki ketahanan yang lebih rendah dan lebih rentan terhadap kerutan.

Walaupun kebutuhan cairan setiap orang berbeda-beda, Kementerian Kesehatan menganjurkan untuk mengonsumsi delapan gelas air putih berukuran 230 ml per harinya atau 2 L air putih bagi orang dewasa.

6. Hindari Kebiasaan Menyentuh dan Menggaruk Kulit

Kulit yang sangat kering terkadang menimbulkan rasa gatal dan panas. Jangan pernah menggaruk atau mengelupas kulit yang kering. Melakukan hal ini hanya akan memperparah kondisi kulit kamu dan membuat kulit menjadi iritasi.

Tips mengatasi kulit kering yang gatal adalah mengoleskan pelembab untuk mengurangi rasa gatal yang timbul. Kamu juga dapat menggunakan kompres dingin untuk mengurangi rasa gatal pada kulit yang mengelupas.

7. Konsumsi Suplemen untuk Kulit

Cara mengatasi kulit kering lainnya adalah dengan mengonsumsi suplemen untuk kulit. Ada berbagai macam vitamin dan mineral yang baik untuk kulit, seperti vitamin C, D, E, minyak ikan, dan kolagen.

Menurut Healthline, kolagen adalah protein yang menyumbang 75% dari total berat kulit secara keseluruhan. Beberapa penelitian menunjukkan dengan mengonsumsi 2,5-10 gram suplemen kolagen per hari selama empat minggu dapat meningkatkan kelembapan kulit dan mengobati kulit kering.

Selain kolagen, vitamin C dan E merupakan sumber antioksidan terbaik untuk melawan zat radikal bebas yang dapat membantu atasi kulit kering dan gatal. Kamu bisa mendapatkan khasiat dari vitamin ini melalui suplemen. Ada berbagai suplemen kulit yang dapat menjadi pilihan untuk mengatasi kulit kering. Kamu bisa coba mengonsumsi suplemen seperti Frozen Collagen, Blackmores Grape Seed, atau Wellness Primrose Oil yang dapat diperoleh di Jovee.

Itu tadi 7 cara mengatasi kulit kering yang mudah dan efektif. Kamu juga bisa konsultasi gratis dengan nutrisionis Jovee untuk menemukan suplemen kulit yang tepat. Unduh juga aplikasi Jovee untuk mendapatkan rekomendasi suplemen personal secara instan. Dapatkan beragam vitamin, dari A hingga Z(inc) hanya di Jovee.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

cara menghitung kebutuhan kalori pria

Cara Menghitung Kebutuhan Kalori Pria dan Wanita

Gaya Hidup Sehat   16/12/2023
manfaat minum air putih banyak untuk wajah

Manfaat Minum Air Putih Banyak Untuk Wajah

Gaya Hidup Sehat   23/11/2023
bekam untuk wanita

Manfaat Bekam untuk Wanita, Tertarik Mencoba?

Gaya Hidup Sehat   20/10/2023
kenapa badan terasa lemas

Kenapa Badan Terasa Lemas Sepanjang Hari?

Gaya Hidup Sehat   03/10/2023
shampoo conditioner

Rekomendasi Shampoo Conditioner untuk Rambut Halus dan Lembut

Gaya Hidup Sehat   08/08/2023