fbpx
Beranda › Makanan Sehat › Berbagai Sumber dan Manfaat Vitamin C

Vitamin sangat dibutuhkan oleh tubuh kita karena bisa meningkatkan daya tahan tubuh, melawan infeksi, menjaga kesehatan, dan lain sebagainya. Dan, salah satu jenis vitamin penting adalah vitamin C yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita untuk memperoleh perlindungan kesehatan.

vitamin-c-tablet

Hingga saat ini, berbagai jenis vitamin tersedia di berbagai toko obat bahkan warung kelontong dekat rumah. Dan tentunya, vitamin C tablet merupakan produk yang banyak dijumpai di pasaran. Yang perlu diperhatikan saat membeli produk vitamin C tersebut adalah bahwa setiap orang memiliki perbedaan dalam pemenuhan kebutuhan vitamin C hariannya.

Berbagai Sumber Vitamin C Alami

Setidaknya orang dewasa memerlukan 65-90 mg vitamin C per harinya. Kita memang perlu mengonsumsi vitamin C karena vitamin ini tidak diproduksi secara alami di dalam tubuh. Sebagai gantinya, banyak sumber makanan yang mengandung vitamin C dan dapat kita konsumsi setiap harinya.

Buah-buahan

Vitamin C memang tidak hanya diperoleh dari bentukan tablet berbahan kimia. Kita juga bisa mendapatkannya dari berbagai sumber makanan yang tentunya alami dan menyehatkan. Kita dapat pula mengonsumsinya setiap hari secara aman. Tapi, pastikanlah agar tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Hal ini dikarenakan kita hanya mampu mentolerir vitamin C hingga 2.000 mg setiap harinya. Jika lebih dari itu, vitamin tersebut tidak dapat diserap oleh tubuh dan akan terbuang percuma.

Banyak buah-buahan lokal di sekitar kita yang kaya akan vitamin C sehingga dapat mencukupi kebutuhan vitamin C harian kita, seperti pada dua buah jeruk berukuran sedang, seperempat pepaya, secangkir stroberi, juga dalam sebuah jambu biji yang telah masak. Kamu pun tidak perlu lagi mendapatkan asupan vitamin C dari sumber makanan lainnya maupun suplemen. Akan tetapi, jika kamu tidak bisa mendapatkan buah-buahan bervitamin C tersebut atau kebutuhan vitamin C harian tidak terpenuhi hanya dari makanan saja, kamu bisa mengonsumsi vitamin C tablet yang mudah didapatkan bahkan di warung-warung sekitar.

Sayuran

Mungkin banyak yang tidak mengira jika cabai mengandung vitamin C yang cukup tinggi sehingga dengan 2 buah cabai merah yang besar saja sudah mencukupi kebutuhan vitamin C harian. Sedangkan, seikat sayur sawi mentah dapat menyediakan hingga 195 mg vitamin C yang pastinya sudah cukup memenuhi kebutuhan vitamin C harian.

Sumber makanan alami lainnya bisa didapat pula dari 1/4 kg brokoli dengan kandungan vitamin C sebesar 51 mg yang bisa menambah kebutuhan vitamin C untuk tubuhmu.

Manfaat Vitamin C untuk Tubuh

Vitamin C memang sangat diperlukan bagi tubuh bahkan untuk memperbaiki jaringan tubuh yang rusak. Jadi, tentunya vitamin C punya peran vital bagi tubuh kita, terlebih karena manfaatnya yang besar seperti berikut ini:

  1. Membantu penyembuhan luka dan memperbaiki jaringan yang rusak.
  2. Memudahkan penyerapan zat besi di dalam tubuh.
  3. Membantu memelihara hingga memperbaiki tulang, tulang rawan, hingga gigi.
  4. Membantu dalam pembentukan protein yang penting untuk kulit, ligamen, otot, juga pembuluh darah.
  5. Mengandung antioksidan yang mampu mencegah kerusakan akibat radikal bebas dari dalam tubuh.

Mengonsumsi vitamin C dalam bentuk tablet tentunya lebih praktis dan cepat, terutama karena dosis yang biasa ditawarkan berbagai produk dapat mencukupi kebutuhan vitamin C harian. Hal ini tentunya sangat berguna bagi mereka yang menginginkan daya tahan tubuh yang optimal. Vitamin C pun dapat menjadi nutrisi yang diperlukan untuk mendukung daya tahan tubuh dari paparan zat-zat berbahaya seperti bakteri dan virus. Anda dapat mengkonsumsi suplemen Blackmores Bio C Vitamin C 1000MG 90 Tablet (Rp370.909).

Akan tetapi, mereka yang sehat dan sudah tercukupi kebutuhan nutrisinya lewat pola makan sehat tentu tidak perlu mengonsumsi vitamin C tablet setiap harinya. Apalagi asupan vitamin C harian yang berlebihan dapat menimbulkan resiko sehingga dosis dan penggunaannya harus diperhatikan.

Baca juga:

Amankah Redoxon untuk Ibu Hamil?

Holisticare Ester C, Vitamin C Tidak Perih di Lambung

Sidomuncul Vitamin C: Suplemen Kaya Manfaat Vitamin C

Bahagia dan Sehat Bareng Jovee

Ingin gaya hidup sehat dengan suplemen yang cocok denganmu? Unduh aplikasi Jovee di Play Store atau App Store dan dapatkan vitamin personalmu! Dengan Jovee, kamu juga bisa melihat rekomendasi suplemen dari tim nutrisionis Jovee. Temukan pula berbagai vitamin C dari merek terbaik di jovee.id.

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

cara membuat jus semangka

Cara Membuat Jus Semangka dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Makanan Sehat   17/12/2023
manfaat vanili cair

Aneka Manfaat Vanili Cair, Ekstrak, dan Biji Vanila

Makanan Sehat   12/12/2023
Manfaat Kombucha

Mengenal Beragam Manfaat Kombucha untuk Kesehatan

Makanan Sehat   10/12/2023
makanan tinggi protein

Daftar Makanan Tinggi Protein

Makanan Sehat   07/12/2023
efek samping chamomile tea

Kenali Manfaat dan Efek Samping Chamomile Tea

Makanan Sehat   06/12/2023