fbpx
Beranda › Vitamin & Suplemen › Intip Peran dan Manfaat Magnesium Bagi Tubuh

Tubuh manusia terdiri dari berbagai susunan yang terbentuk dari berbagai zat penting. Zat dan senyawa ini saling terbentuk satu sama lain sehingga membuat metabolisme dalam tubuh menjadi lebih baik. Magnesium adalah salah satu zat yang dibutuhkan oleh tubuh dan perannya ini sangat penting. Apalagi, magnesium merupakan zat yang paling banyak diketahui oleh orang.

INTIP PERAN DAN MANFAAT MAGNESIUM BAGI TUBUH

Mengenal Magnesium Dalam Tubuh

Meskipun sudah banyak yang tahu atau mendengar soal magnesium ini, tapi tak sedikit pula yang belum terlalu paham soal zat ini secara detail. Magnesium masuk ke dalam kategori jenis mineral penting yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Kehadirannya wajib untuk selalu terpenuhi setiap saat.

Bisa dikatakan, zat ini berperan cukup aktif dalam berbagai proses yang terjadi di dalam tubuh seseorang. Proses ini meliputi hubungan antar sel dan saraf, hingga dapat mengatur pergerakan otot dalam tubuh seseorang. Sehingga, jika asupan magnesium ini kurang dapat membuat metabolisme di dalam tubuh Anda tidak bekerja dengan optimal. Magnesium sendiri disimpan 50% di tulang, sisanya di jaringan otot dan jaringan lunak. Sekitar 1% lainnya ada di cairan tubuh.

Karena perannya yang sangat penting ini, membuat asupannya harus tercukupi. Sehingga, kebutuhan akan asupan magnesium ini nantinya juga dapat tersimpan di dalam jaringan tubuh seperti otot, jaringan lunak atau saraf, hingga sel-sel darah dan pembuluh darah dalam tubuh seseorang agar bekerja dengan sangat baik.

Hanya saja, secara umum tubuh manusia tidak bisa menghasilkan zat magnesium ini sendiri. Maka dari itu, asupan magnesium ini pun bisa didapatkan dari beragam sumber makanan sehat seperti misalnya buah dan sayur yang sering Anda jumpai setiap hari. Bahkan mungkin Anda sudah sering mengkonsumsinya namun belum sadar jika makanan itu mengandung magnesium yang tinggi.

Manfaat Magnesium

Anda pun juga wajib mengetahui bahwa magnesium ini memiliki beberapa manfaat dan perang penting untuk tubuh. Manfaat magnesium yang pertama adalah untuk membantu menjaga kepadatan tulang dan enamel gigi Anda. Magnesium dan kalsium bekerja saling membantu, di mana kalsium berfungsi memadatkan tulang, magnesium hadir untuk menjaga dan melindungi jaringan lunak dan tulang tersebut. Magnesium juga berfungsi melindungi gigi dari kerusakan dengan menyimpan kalsium pada enamel gigi.

Tak hanya dapat membantu menjaga kepadatan tulang, tapi asupan magnesium yang cukup juga dapat membantu proses metabolisme dan penggunaan energi, karbohidrat, protein, serta kalsium agar lebih maksimal. Terlebih, magnesium dalam tubuh juga dapat membantu untuk menjaga kestabilan kadar gula darah. Magnesium juga membantu proses pembentukan energi dalam tubuh Anda dan membuat anda dapat beraktivitas dengan tenaga dan energi yang dibentuk. Selain metabolisme energi, magnesium juga berperan membantu proses metabolisme dan penyimpanan kalsium dan vitamin D.

Selain itu, magnesium juga berperan penting dalam pengaturan otot. Jika kalsium berfungsi dalam kontraksi otot, maka magnesium berfungsi sebaliknya. Magnesium berperan dalam relaksasi jaringan otot.

Fungsi selanjutnya dari magnesium adalah mengatur tekanan darah dan cairan tubuh. Bersama dengan kalsium, natrium, dan klorida, magnesium berperan dalam transportasi cairan di dalam sel maupun di luar sel seperti darah, air, dan sebagainya. Magnesium dapat membantu mengontrol tekanan darah. Kelebihan natrium dan kekurangan magnesium dapat menyebabkan perubahan cairan tubuh dan meningkatkan tekanan darah.

Kandungan magnesium yang merupakan zat mineral ini pun, juga dapat membantu untuk menjaga fungsi saraf pada otak. Maka itu, jika asupan magnesium rendah, kemungkinan menurunkan fungsi dan kesehatan saraf dan otak Anda. Selain magnesium yang sangat berpengaruh pada pembentukan saraf dalam tubuh. Hal ini membuat Anda dapat lebih fokus dan membantu menurunkan risiko penyakit saraf dan otak seperti Alzheimer dan demensia.

Sumber Magnesium Terbaik

Bersumber dari Angka Kecukupan Gizi untuk Masyarakat Indonesia tahun 2019 (Permenkes) menjelaskan bahwa asupan magnesium yang dibutuhkan tubuh pun juga tergantung dari jenis kelamin dan umur. Secara umum, pria dewasa sehat usia 19 tahun ke atas membutuhkan sebanyak 350-380 mg magnesium/hari. Sementara pada wanita dewasa sehat usia 19 tahun ke atas, kebutuhan asupan magnesium yang harus terpenuhi setiap harinya berada di angka 320-340 mg. Kebutuhan akan berubah berdasarkan kondisi kesehatan, usia, dan kebiasaan seperti merokok, dan sebagainya.

Anda pun bisa mendapatkan magnesium ini dari beberapa sumber makanan terbaik seperti misalnya 1 cup bayam matang atau 150 gram bayam mentah dengan kandungan 160 mg magnesium, coklat dengan 65 mg magnesium, lalu juga ada 1 buah tahu sedang mengandung 40 mg magnesium. Selain itu, 1 genggam kacang almond juga bisa menjadi pilihan dengan kandungan magnesium sebesar 35 mg yang dapat menjadi alternatif terbaik Anda.

Itulah manfaat magnesium yang perlu anda ketahui. Jika Anda dalam sehari kurang mengonsumsi magnesium maka bisa mendapatkannya lewat suplemen. Nah, suplemen yang sangat direkomendasikan untuk Anda adalah dari Jovee. Yap, Jovee menyediakan suplemen magnesium yang terbuat dari herbal alami terbaik. Anda bisa mendapatkan suplemen Jovee ini dengan mudah melalui aplikasi Jovee yang sudah tersedia.

Salah satu suplemen yang mengandung magnesium adalah BLACKMORES MULTIVITAMIN & MINERAL – DAYA TAHAN TUBUH – 120 KAPLET (Rp 427.899).

Terdapat beragam paket suplemen magnesium yang siap Anda pilih sesuai kebutuhan. Bahkan, dalam paket suplemen ini, Anda tak hanya mendapatkan suplemen tapi juga berbagai merchandise menarik dari Jovee. Jadi tunggu apalagi? Butuh suplemen kesehatan terbaik untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit? Jovee pilihan terbaik untuk Anda.

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

vitamin untuk mengecilkan kista ovarium

Mengenal Jenis-jenis Makanan, Suplemen, dan Vitamin untuk Mengecilkan Kista Ovarium

Vitamin & Suplemen   16/07/2023
vitamin untuk kebas dan kesemutan

Vitamin Untuk Kebas dan Kesemutan, Wajib Tahu Nih!

Vitamin & Suplemen   15/07/2023
vitamin untuk meningkatkan hormon testosteron

Jenis-jenis Vitamin untuk Meningkatkan Hormon Testosteron

Vitamin & Suplemen   14/07/2023
vitamin untuk kepala kliyengan

Vitamin untuk Kepala Kliyengan, Cewek-cewek Wajib Tahu!

Uncategorized   13/07/2023

Pilihan Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Menyusui

Vitamin & Suplemen   27/02/2023