fbpx
BerandaKesehatan KulitManfaat Mugwort Masker ala Korea untuk Perawatan Wajah

Mugwort masker belakangan ini menjadi tren di dunia kecantikan. Masker berwarna kehijauan ini berasal dari tanaman mugwort, yaitu tanaman yang subur tumbuh di Amerika Utara, Asia, hingga Eropa.

mugwort-masker

Menariknya, tren mugwort masker ini justru lahir dari Korea, di mana tanaman mugwort memang banyak dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Ya, masyarakat Korea banyak menggunakan tanaman mugwort atau “ssuk” dalam bahasa Korea ini sebagai bahan makanan herbal yang penuh manfaat kesehatan.

Meskipun ada berbagai spesies mugwort yang tumbuh di belahan bumi, Korea memiliki spesies mugwort-nya sendiri. Mugwort Korea ini juga dikenal sebagai yomogi di Jepang.

Mugwort di Korea biasanya digunakan untuk bahan campuran mandi herbal, di mana tanaman ini dibakar di atas titik tekanan untuk merangsang sirkulasi darah. Dipercaya dengan cara ini mugwort mampu membantu menenangkan tubuh dan bersantai.

Lalu, apa saja manfaat mugwort masker ala Korea ini untuk perawatan kulit? Berikut ini Jovee merangkum informasi menariknya untuk kamu:

Manfaat Masker Mugwort

Mugwort adalah tanaman yang seluruh bagiannya bisa dimanfaatkan. Mulai dari akar, batang, daun, hingga bunganya. Pengobatan tradisional Korea menggunakan mugwort untuk membuat ekstrak, tonik, teh, minyak esensial, bubuk, dan kini menjadi bahan utama masker wajah.

Secara khusus, mugwort Korea digunakan dalam produk masker wajah atau pun produk perawatan kulit lainnya untuk membantu menenangkan dan merawat kulit sensitif dan berjerawat.

Mugwort masker kaya akan vitamin E dan anti oksidan yang membantu menutrisi serta membantu melindungi sebagai penghalang kulit. Ditambah dengan efek yang memberikan sensasi menenangkan di kulit, mugwort masker semakin populer sebagai bahan perawatan kulit pilihan bagi mereka yang menderita eksim dan psoriasis.

Mugwort masker juga dapat membantu membersihkan kulit karena sifatnya yang anti bakteri. Karena sifat ini pula lah, mugwort masker bermanfaat bagi penderita jerawat.

Untuk kamu yang memiliki masalah dengan flek hitam pada wajah, masker ini dapat membantu meringankan noda-noda pada wajah karena kandungan vitamin C di dalamnya. Tak hanya itu, mugwort masker juga dapat membantu menyamarkan bekas luka serta memberikan kelembapan pada kulit.

Pemakaian mugwort masker untuk kamu yang berusia awal dua puluhan direkomendasikan karena mugwort masker dapat menjadi salah satu perawatan kulit untuk membantu mencegah tanda-tanda penuaan kulit.

Harga Masker Mugwort

Saat ini sudah banyak merek skincare yang mengeluarkan mugwort masker sebagai produk andalannya. Bukan hanya merek skincare Korea saja, melainkan juga merek skincare Indonesia. Whitelab, salah satunya.

Whitelab Mugwort Pore Clarifying Mask adalah mugwort masker wash off yang mengandung mugwort, niacinamide, daun teh hijau, dan cica yang membantu merawat kulit berjerawat dan iritasi.

Untuk kemasan seberat 50 gram, Whitelab Mugwort Pore Clarifying Mask bisa kamu dapatkan dengan harga mulai Rp 70ribuan.

Di pasaran, masih ada mugwort masker keluaran merek-merek kecantikan lain dengan harga bervariasi yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan budget kamu.

Cara Pakai Masker Mugwort

Agar mendapatkan hasil yang maksimal, kamu perlu mengetahui bagaimana cara pakai mugwort masker yang tepat. Secara umum, seperti inilah cara pakai masker jenis ini:

  1. Bersihkan terlebih dahulu wajah dengan sabun wajah, kemudian keringkan wajah.
  2. Aplikasikan mugwort masker pada permukaan kulit wajah secara merata. Hindari bagian mata.
  3. Diamkan selama 10-15 menit atau sesuai dengan petunjuk penggunaan jika kamu menggunakan mugwort masker kemasan.
  4. Bilas wajah dengan air, kemudian keringkan wajah dengan lembut.
  5. Gunakan serum, essence, atau pelembap setelah memakai mugwort masker.

Itulah serba-serbi mugwort masker yang menarik untuk diketahui. Hentikan penggunaan mugwort masker segera jika muncuk tanda alergi seperti kemerahan atau pun gatal. Jika kamu tertarik mencoba masker ini, pastikan membeli produk yang sudah bersertifikat BPOM dan produk asli agar tidak menimbulkan efek buruk pada kesehatan kulit kamu ya.

Baca juga: Apa Manfaat Mugwort untuk Wajah?

Cek artikel seputar kesehatan lainnya hanya di Jovee. Follow juga media sosial Jovee, @jovee.id di Instagram dan Tiktok untuk dapatkan promo menarik dan informasi kesehatan lainnya.

Apa Itu Jovee?

Jovee adalah pusat suplemen dan vitamin yang menawarkan produk original, lengkap, dengan harga yang murah. Kamu bisa temukan vitamin dan suplemen berdasarkan kebutuhan nutrisi tubuh dengan harga yang lebih murah dan gratis ongkir.

Setiap vitamin dan suplemen yang dijual di Jovee telah mendapatkan nomor BPOM, sehingga dijamin keaslian produknya. Jovee menawarkan pengalaman beli vitamin dan skincare yang mudah, hemat, dan gratis ongkir.

Kamu bisa membeli vitamin dan kebutuhan kesehatan melalui Jovee Official Store di Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Nikmati belanja lebih mudah, promo lebih banyak, serta gratis ongkir hanya di Jovee Official Store melalui platform e-commerce ternama dan terbesar di Indonesia.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

manfaat laser hair removal

Keunggulan dan Manfaat Laser Hair Removal

Kesehatan Kulit   15/12/2023
mengenal undertone kulit

Mengenal Undertone Kulit: Jenis dan Cara Mengidentifikasinya

Kesehatan Kulit   13/12/2023
serum untuk remaja

3 Rekomendasi Serum untuk Remaja

Kesehatan Kulit   09/12/2023
kandungan skincare untuk ibu hamil

Inilah Kandungan Skincare Untuk Ibu Hamil Yang Aman

Kesehatan Kulit   08/12/2023
masker alami untuk kulit berjerawat

Rawat Kulit dengan Masker Alami untuk Kulit Berjerawat

Kesehatan Kulit   05/12/2023