Semua aktivitas di dunia ini—mulai dari belajar, momong anak, hingga lomba maraton—tentunya memerlukan stamina. Stamina sendiri diartikan sebagai ketahanan tubuh dalam melakukan kegiatan fisik dan mental dalam waktu yang lama. Saat stamina berkurang, semangat Anda bisa saja ikut menurun. Akibatnya, rutinitas Anda pun terhambat. Untungnya, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menambah stamina dan semangat menjalani aktivitas. Simak tips meningkatkan stamina berikut ini.

Olahraga
Bicara soal cara menambah stamina, olahraga mungkin tidak terlintas dalam pikiran Anda. Setelah berolahraga, tubuh memang jadi lelah karena mengeluarkan energi. Namun, efek jangka panjang yang bisa Anda dapatkan dengan rutin berolahraga, salah satunya, adalah bertambahnya energi dan stamina.
Tidak hanya itu, aktivitas fisik yang dilakukan secara teratur dapat meningkatkan kualitas tidur dan fungsi kognitif. Mulailah bangun kebiasaan berolahraga, setidaknya 30 menit sehari atau 2 – 3 kali seminggu.
Meditasi dan yoga
Bukan cuma meredakan stres dan menenangkan pikiran, meditasi dan yoga pun dapat meningkatkan stamina. Studi Lona Prasad dan kawan-kawan menunjukkan penurunan tingkat stres dan kelelahan secara signifikan pada 27 mahasiswa kedokteran yang mengikuti kelas meditasi dan yoga selama 6 minggu. Peneliti juga melaporkan adanya peningkatan stamina serta kesehatan secara keseluruhan.
Makan makanan penambah stamina
Cara paling mudah untuk menambah stamina adalah makan. Tubuh membutuhkan makanan sebagai sumber energinya. Ada sejumlah makanan dan minuman yang dipercaya mampu membantu meningkatkan stamina tubuh, di antaranya:
1. Oatmeal
Makanan yang terbuat dari gandum utuh ini mengandung serat yang tinggi. Selain itu, oatmeal juga memiliki vitamin B, zat besi, dan mangan. Produk gandum ini dapat membuat Anda kenyang lebih lama karena pencernaannya yang cukup lama. Karenanya, tubuh Anda pun tidak akan cepat kehabisan energi atau lelah.
Anda bisa mengonsumsi oatmeal saat sarapan dengan mencampurnya dengan yogurt atau buah-buahan.
2. Hati sapi
Selain dikenal sebagai sumber terbaik dari zat besi, hati sapi juga mengandung semua jenis protein yang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan energi. Bonusnya lagi, hati sapi juga kaya akan vitamin B12 yang memang berperan dalam produksi energi tubuh. Tidak heran jika hati sapi dielu-elukan sebagai makanan super yang padat nutrisi.
3. Ikan salmon dan tuna
Kedua ikan ini terkenal dengan kandungan protein serta asam lemak omega 3-nya yang tinggi. Omega 3 telah terbukti dapat meningkatkan performa dan ketahanan tubuh saat beraktivitas fisik. Salmon dan tuna juga mengandung vitamin B12 yang cukup tinggi. Bersama dengan omega 3, vitamin tersebut dapat meningkatkan produksi energi di dalam tubuh.
4. Telur
Telur memang sudah disebut-sebut sebagai salah satu makanan makanan penambah stamina. Hal ini berkat kandungan leusin-nya yang tinggi. Leusin termasuk ke dalam jenis asam amino yang tidak bisa dihasilkan oleh tubuh. Kebutuhannya bisa dipenuhi dari makanan atau suplemen.
Leusin pada telur memainkan peran dalam penyerapan glukosa dari makanan dan metabolisme lemak untuk menghasilkan energi.
5. Pisang
Bukan cuma populer karena kandungan kaliumnya yang tinggi, ternyata pisang merupakan salah satu buah penambah stamina. Buah satu ini juga kaya akan karbohidrat dan vitamin B6. Ketiga zat gizi tersebut terbukti dapat membantu meningkatkan energi dalam tubuh Anda.
6. Kafein
Kafein pada kopi dan teh hijau dapat menambah performa fisik Anda dalam berbagai cara. Mulai dari melancarkan peredaran darah, meningkatkan kerja hormon, aktivitas otot, suhu tubuh, hingga pembakaran lemak.
Kafein bekerja menghambat adenosin serta meningkatkan kadar hormon epinefrin. Hasilnya, Anda akan terjaga, makin fokus, dan lebih bertenaga ketika beraktivitas.
Meski dapat meningkatkan stamina, sebaiknya Anda tidak mengonsumsi kafein berlebihan. Minumlah kafein maksimal 400 miligram per hari atau setara dengan 4 cangkir kopi. Agar hasilnya lebih maksimal, hindari minuman kafein yang mengandung gula tinggi, misalnya soda dan minuman berenergi.
Makanan penambah stamina lainnya yang dapat Anda konsumsi meliputi ginseng, beras merah, ubi jalar, buah apel, alpukat, jeruk, stroberi, cokelat hitam, dan kacang-kacangan, seperti termasuk edamame.
Tidak cuma makanan, ada pula suplemen kesehatan di pasaran yang mampu memelihara serta meningkatkan stamina. Salah satunya adalah Hemaviton Stamina Plus (Rp133.157). Mengandung ginseng, multivitamin dan mineral, suplemen tersebut tidak hanya menambah energi tetapi juga menjaga kesehatan secara keseluruhan.
Hemaviton Stamina Plus bisa membantu Anda meningkatkan konsentrasi dan daya ingat, menjaga stamina serta kebugaran tubuh. Suplemen ini aman untuk dikonsumsi, asalkan sesuai dengan dosis dan anjuran pemakaiannya. Anda bisa mendapatkan Hemaviton Stamina Plus di Jovee Official Shop di Shopee.
Ingin mengetahui informasi kesehatan terpercaya? Simak selengkapnya di Jovee. Untuk mendapatkan suplemen dan vitamin spesial buat anda, unduh aplikasi Jovee. Tersedia melalui Google Play Store maupun App Store. Dapatkan vitamin terbaik hanya dari Jovee.