fbpx
BerandaKesehatan LainnyaPemeriksaan Pap Smear, Sepenting Apakah Untuk Perempuan?

Menjaga kesehatan reproduksi adalah hal yang mutlak bagi setiap orang. Terutama bagi kaum perempuan yang memiliki kinerja organ reproduksi yang lebih rumit ketimbang laki-laki. Salah satu cara memelihara kesehatan reproduksi adalah dengan melakukan pemeriksaan pap smear.

pemeriksaan pap smear

Namun, meskipun pemeriksaan pap smear ini penting, masih banyak orang yang belum menyadarinya. Bahkan, tak jarang perempuan-perempuan dewasa tidak melakukan pap smear hingga akhirnya merasakan ada yang tidak beres dengan organ reproduksinya. Padahal, pemeriksaan pap smear bisa menjadi salah satu pemeriksaan awal untuk mengetahui adanya risiko penyakit kanker serviks, sehingga dapat dilakukan tindakan penanganan sejak dini.

Lalu, sebenarnya pemeriksaan pap smear untuk apa sih? Dan berapa biaya pemeriksaan pap smear? Siapakah yang sebaiknya menjalani pemeriksaan ini? Berikut ini Jovee merangkum informasi selengkapnya mengenai pap smear yang penting untuk diketahui:

Pemeriksaan Pap Smear Untuk Apa?

Pap smear, atau juga disebut dengan tes Pap, adalah prosedur untuk mendeteksi kanker serviks pada perempuan.

Pap smear melibatkan pengumpulan sel-sel dari leher rahim, yaitu bagian bawah rahim yang sempit dan berada di bagian atas vagina perempuan.

Pemeriksaan pap smear ini penting sekali dilakukan oleh perempuan dewasa, mulai usia 21 tahun hingga 65 tahun, atau mereka yang sudah menikah.

Pada perempuan dewasa berusia 30 tahun ke atas, biasanya pemeriksaan pap smear dilakukan sekaligus dengan pemeriksaan DNA human papillomavirus (HPV) untuk melihat apakah ada risiko terinfeksi penyakit menular seksual yang dapat memicu terjadinya kanker serviks.

Mendeteksi kanker serviks sejak dini melalui pemeriksaan pap smear memberikan peluang lebih besar bagi penderita kanker serviks untuk sembuh. Pap smear juga dapat mendeteksi perubahan pada sel serviks yang menunjukkan jika adanya kemungkinan kanker berkembang di masa mendatang.

Mendeteksi sel abnormal ini sejak dini melalui pap smear adalah langkah pertama dalam menghentikan kemungkinan perkembangan kanker serviks.

Seberapa Sering Pemeriksaan Pap Smear Perlu Dilakukan?

Pada perempuan berusia 21 hingga 65 tahun, dokter umumnya merekomendasikan pemeriksaan ini berulang setiap tiga tahun. Namun, untuk perempuan berusia 30 tahun ke atas dan telah aktif secara seksual dapat mempertimbangkan pemeriksaan ini setiap lima tahun jika prosedur ini digabungkan dengan tes DNA HPV.

Pada pasien yang memiliki faktor risiko tertentu, dokter mungkin merekomendasikan pemeriksaan lebih sering tanpa melihat usia. Faktor risiko ini meliputi:

  • Diagnosis kanker serviks atau pap smear yang menunjukkan sel prakanker.
  • Paparan dietilstilbestrol (DES) sebelum lahir
  • Terinfeksi HIV
  • Sistem kekebalan tubuh yang melemah karena transplantasi organ, kemoterapi, atau penggunaan kortikosteroid kronis
  • Perokok aktif

Kamu dapat berdiskusi dengan dokter tentang manfaat dan risiko pap smear agar dapat memutuskan apa yang terbaik untukmu berdasarkan faktor risiko yang ada.

Belum Pernah Berhubungan Seks, Apakah Tetap Perlu Pemeriksaan Pap Smear?

Ya, sekalipun kamu belum pernah berhubungan seks, tetapi usiamu sudah menginjak 21 tahun, dokter merekomendasikan skrining kanker serviks secara rutin.

Jika kamu belum pernah melakukan hubungan seksual apapun, kecil kemungkinan kamu terkena HPV, tetapi bukan tidak mungkin karena jenis kontak seksual lainnya dapat pula menyebarkan HPV.

Persiapan Sebelum Pemeriksaan Pap Smear

Untuk memastikan hasil pap smear yang akurat, berikut ini beberapa persiapan yang perlu kamu lakukan sebelum pemeriksaan:

  • Hindari berhubungan seksual, douching, krim atau jeli spermisida, atau menggunakan obat-obatan vagina, selama dua hari sebelum melakukan pap smear karena dapat menghilangkan atau mengaburkan sel-sel abnormal yang mungkin ada.
  • Hindari menjadwalkan pemeriksaan pap smear selama periode menstruasi.
  • Jika kamu haid tiba-tiba, pertimbangkan untuk menjadwalkan ulang pemeriksaan ini.

Berapa Biaya Pemeriksaan Pap Smear?

Biaya pap smear bervariasi tergantung rumah sakit dan layanan kesehatan yang kamu pilih. Umumnya, biaya pap smear berkisar dari Rp 200 ribuan hingga Rp 1 jutaan.

Saat ini pemeriksaan pap smear juga ditanggung oleh BPJS Kesehatan, selama pemeriksaannya sesuai dengan indikasi medis yang ditentukan oleh dokter. Jika memenuhi syarat, maka kamu bisa mendapatkan pemeriksaan pap smear tanpa dipungut biaya di rumah sakit rujukan.

Demikianlah informasi seputar pap smear yang penting untuk diketahui. Semoga informasi ini dapat bermanfaat, terutama bagi kaum perempuan, dalam menjaga kesehatan organ reproduksinya ya.

Cek artikel seputar kesehatan lainnya hanya di Jovee. Follow juga media sosial Jovee, @jovee.id di Instagram dan Tiktok untuk dapatkan promo menarik dan informasi kesehatan lainnya.

Apa Itu Jovee?

Jovee adalah pusat suplemen dan vitamin yang menawarkan produk original, lengkap, dengan harga yang murah. Kamu bisa temukan vitamin dan suplemen berdasarkan kebutuhan nutrisi tubuh dengan harga yang lebih murah dan gratis ongkir.

Setiap vitamin dan suplemen yang dijual di Jovee telah mendapatkan nomor BPOM, sehingga dijamin keaslian produknya. Jovee menawarkan pengalaman beli vitamin dan skincare yang mudah, hemat, dan gratis ongkir.

Kamu bisa membeli vitamin dan kebutuhan kesehatan melalui Jovee Official Store di Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Nikmati belanja lebih mudah, promo lebih banyak, serta gratis ongkir hanya di Jovee Official Store melalui platform e-commerce ternama dan terbesar di Indonesia.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

hatha yoga untuk kecantikan

Manfaat Hatha Yoga untuk Kecantikan dan Kesehatan Perempuan

Kesehatan Lainnya   18/12/2023
cara cepat hamil setelah menikah

Cara Cepat Hamil Setelah Menikah

Kesehatan Lainnya   14/12/2023

Penyebab Menguap dan Fakta-fakta yang Menarik Diketahui

Kesehatan Lainnya   11/12/2023
manfaat daun binahong merah untuk wajah

Mengenal Manfaat Daun Binahong Merah untuk Wajah dan Kesehatan Tubuh

Kesehatan Lainnya   28/11/2023
efek bleaching rambut

Hal-hal yang Perlu Kamu Tahu Seputar Efek Bleaching Rambut

Kesehatan Lainnya   26/11/2023