fbpx
Beranda › Kesehatan Kulit › Apakah Kulit yang Hitam Karena Matahari Bisa Putih Lagi?

Sebagai bagian terluar dari tubuh, kulit kita rentan terpapar berbagai risiko kerusakan. Salah satunya adalah terbakar sinar matahari. Apalagi untuk kita yang tinggal di negeri tropis, di mana sinar matahari memancar sepanjang tahun, risiko terpapar sinar UV dari matahari sangatlah besar. Tak jarang tanpa kita sadari kulit kita terbakar dan menjadi belang. Pertanyaan yang sering muncul adalah apakah kulit yang hitam karena matahari bisa putih lagi?

apakah kulit yang hitam karena matahari bisa putih lagi

Pertanyaan ini banyak ditanyakan karena bagi masyarakat Asia, kulit yang belang atau gosong dianggap mengganggu penampilan. Meskipun begitu, ini adalah hal yang wajar dan tidak berisiko kesehatan.

Lalu, apakah kulit gosong bisa kembali putih? Dan apakah kulit putih bisa hitam? Berikut ini Jovee menjawab berbagai pertanyaan seputar apakah kulit yang hitam karena matahari bisa kembali putih di artikel berikut ini:

Apakah Kulit yang Hitam Karena Matahari Bisa Putih Kembali?

Kita semua memiliki garis-garis kecoklatan atau warna kulit tidak merata yang ingin dicerahkan. Tetapi, apakah kulit gosong bisa kembali putih? Jawabannya, bisa, tetapi tidak mudah.

Gosong pada kulit adalah cara tubuh melindungi diri dari sinar UV matahari yang merusak. Melanin adalah zat yang bertanggungjawab terhadap menggelapnya warna kulit kita. Kulit melepaskan melanin di bawah lapisan permukaan kulit untuk membantu menyerap radiasi sinar UV. Semakin banyak paparan sinar UV dari matahari, semakin banyak melanin yang dilepaskan tubuh. Akibatnya, semakin gelaplah warna kulit kita.

Dampak sinar matahari bisa bervariasi pada setiap orang. Orang dengan kulit sensitif lebih rentan terhadap sengatan sinar matahari. Meskipun sunscreen dapat melindungi kulit hingga batas tertentu, tetapi sunscreen sendiri tidak dapat difungsikan sebagai penghalang total terhadap sinar matahari. Risiko kulit terbakar atau gosong akan tetap ada dan mungkin akan semakin memburuk dari waktu ke waktu.

Apakah Kulit Putih Bisa Hitam?

Untuk negara seperti Indonesia, pemilik kulit warna apapun berisiko mengalami kulit gosong atau terbakar. Baik itu pemilik warna kulit cerah maupun gelap. Ini dikarenakan matahari bersinar di atas kepala kita sepanjang tahun dan karena itulah risiko terpapar sinar UV menjadi lebih tinggi ketimbang mereka yang tinggal di negara bukan tropis, seperti wilayah Skandinavia.

Cara Mencerahkan Kulit yang Gelap

Pada dasarnya, warna kulit kita tidak bisa diubah. Yang bisa kita lakukan adalah merawatnya agar bersih. Jika kulit bersih, maka akan mengesankan kulit yang sehat dan lebih cerah.

Di pasaran banyak dijual produk perlindungan matahari dan produk bodycare yang diklaim mampu mencerahkan kulit. Tetapi jika kamu ingin mencoba perawatan tubuh secara alami, kamu bisa mencoba beberapa cara berikut ini. Bahan-bahan yang digunakan dalam resep mencerahkan kulit yang belang atau gosong berikut ini dapat dengan mudah ditemukan di rumah atau di toko-toko terdekat rumah kamu.

Eksfoliasi atau pengelupasan

Eksfoliasi atau pengelupasan lembut dengan scrub buatan sendiri atau yang dibeli di toko dapat membantu mencerahkan warna kulit. Hal ini dikarenakan eksfoliasi adalah proses mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan kulit yang menyebabkan kulit tampak gelap dan kusam.

Jika kamu melakukan eksfoliasi, berhati-hatilah untuk menghindari sinar matahari setelah perawatan. Gunakan sunscreen untuk tubuh dan kenakan pakaian yang menutupi tubuh karena sel kulit mati yang terangkat membuat kulit kita lebih rentan terhadap sengatan matahari dan kerusakan kulit.

Lidah buaya

Gel lidah buaya dapat membantu menenangkan kulit yang meradang akibat sengatan sinar matahari. Sebuah penelitian menemukan bahwa lidah buaya dapat menekan pelepasan melanin dan mengurangi risiko pigmentasi pada kulit yang terpapar sinar UV.

Kunyit

Kunyit adalah rempah-rempah berwarna kuning cerah yang secara tradisional telah banyak digunakan masyarakat Asia untuk membantu mencerahkan kulit. Meskipun belum terbukti secara klinis mampu membantu mencerahkan kulit, sebuah penelitian menemukan bahwa kunyit dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Studi tersebut juga menemukan bahwa kunyit dapat meningkatkan hidrasi kulit dan berfungsi sebagai minyak pelindungi yang alami.

Demikianlah jawaban atas pertanyaan apakah kulit yang hitam karena matahari bisa putih lagi. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba cara mencerahkan kulit yang belang di atas ya!

Cek artikel seputar kesehatan lainnya hanya di Jovee. Follow juga media sosial Jovee, @jovee.id di Instagram dan Tiktok untuk dapatkan promo menarik dan informasi kesehatan lainnya.

Apa Itu Jovee?

Jovee adalah pusat suplemen dan vitamin yang menawarkan produk original, lengkap, dengan harga yang murah. Kamu bisa temukan vitamin dan suplemen berdasarkan kebutuhan nutrisi tubuh dengan harga yang lebih murah dan gratis ongkir.

Setiap vitamin dan suplemen yang dijual di Jovee telah mendapatkan nomor BPOM, sehingga dijamin keaslian produknya. Jovee menawarkan pengalaman beli vitamin dan skincare yang mudah, hemat, dan gratis ongkir.

Kamu bisa membeli vitamin dan kebutuhan kesehatan melalui Jovee Official Store di Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Nikmati belanja lebih mudah, promo lebih banyak, serta gratis ongkir hanya di Jovee Official Store melalui platform e-commerce ternama dan terbesar di Indonesia.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

manfaat laser hair removal

Keunggulan dan Manfaat Laser Hair Removal

Kesehatan Kulit   15/12/2023
mengenal undertone kulit

Mengenal Undertone Kulit: Jenis dan Cara Mengidentifikasinya

Kesehatan Kulit   13/12/2023
serum untuk remaja

3 Rekomendasi Serum untuk Remaja

Kesehatan Kulit   09/12/2023
kandungan skincare untuk ibu hamil

Inilah Kandungan Skincare Untuk Ibu Hamil Yang Aman

Kesehatan Kulit   08/12/2023
masker alami untuk kulit berjerawat

Rawat Kulit dengan Masker Alami untuk Kulit Berjerawat

Kesehatan Kulit   05/12/2023