fbpx
BerandaKesehatan LainnyaManfaat Minyak Tawon untuk Atasi Keluhan Kesehatan

Jika Anda pernah menggunakan minyak tawon, pastilah Anda bertanya-tanya apakah benar minyak tersebut berasal dari tawon atau lebah? Jika dirunut dari produsen minyak tawon akan diketahui bahwa minyak ini tak berasal dari tawon atau lebah. Namun merupakan sebuah ramuan yang dibuat dari beberapa bahan alami yang merupakan resep nenek moyang kita.

manfaat-minyak-tawon

Manfaat minyak tawon yang cukup banyak membuat masyarakat selalu sedia minyak tawon di kotak P3K mereka. Mereka percaya, dengan sedia minyak tawon maka mereka akan selalu siap untuk antisipasi segala macam penyakit atau keluhan kesehatan yang menyerang tubuh manusia.

Manfaat Dari Minyak Tawon dan Cara Menggunakannya

Adapun khasiat dan manfaat minyak tawon sendiri ada cukup banyak. Sebelum itu kita akan membahas tentang kandungan bahan yang ada dalam minyak tawon.

Bahwa minyak tawon mengandung beberapa jenis bahan alami seperti minyak kelapa, cengkeh, daun lada, jahe, minyak kayu putih, bawang dan kunyit. Berikut manfaat dari minyak tawon untuk atasi berbagai keluhan kesehatan ringan.

1. Redakan Bengkak atau Lebam

Minyak tawon bisa digunakan dengan cara dioleskan pada area yang mengalami pembengkakan atau terjadi lebam dan memar. Minyak tawon mampu dengan cepat meredakan pembengkakan atau lebam akibat dipukul atau terjadi benturan keras.

2. Obati Luka Luar

Seperti misalnya luka bakar, lecet, luka karena khitan dan luka terkena benda tajam bisa dengan menggunakan minyak tawon. Letakkan minyak tawon di kapas kemudian tempelkan di area yang terluka hingga cairan minyak tawon meresap sempurna.

3. Redakan Keluhan Sakit

Seperti jika Anda mengalami sakit kepala, nyeri sendi, batuk dan pilek sampai digigit oleh serangga juga bisa di atasi dengan menggunakan manfaat minyak tawon. Caranya hanya dengan mengoleskan minyak tawon ke beberapa bagian tubuh yang terasa sakit hingga terasa lebih baik kondisinya.

4. Redakan Keseleo atau Kejang Otot

Jika Anda merasakan otot yang terasa kaku atau mengalami kaki yang keseleo bisa di atasi dengan mengoleskan minyak tawon ke bagian otot yang kaku atau keseleo. Pijat dengan perlahan hingga kondisi otot terasa lebih baik.

“Bila nyeri tidak berkurang dan bahkan bertambah parah atau bengkak, segera konsultasikan dengan pihak dokter,” tambah dr. Irma Lidia, tim dokter Jovee.

Cara Aman Menggunakan Minyak Tawon

Jika Anda sudah mengetahui apa saja manfaat dari minyak tawon. Berikut akan Kami uraikan tentang beberapa cara aman untuk bisa menggunakan minyak tawon. Yang pertama adalah dengan mengoleskan minyak tawon hanya di beberapa bagian tubuh yang terasa sakit. Artinya Anda mengoleskan secara langsung hanya di bagian tertentu saja hingga kondisi terasa lebih membaik.

Cara yang kedua adalah dengan mengoleskan minyak tawon dengan menggunakan bantuan kapas. Dalam hal ini biasanya digunakan jika Anda akan mengatasi luka terbuka yang terjadi pada kulit Anda. Karena bagaimanapun juga, minyak tawon adalah jenis obat luar yang harus dihindari untuk bisa tertelan atau masuk ke jaringan dalam tubuh manusia.

Kemudian perhatikan reaksi alergi yang terjadi pada kulit yang diolesi minyak tawon. Jika Anda merasa ragu apakah kulit Anda akan mengalami reaksi alergi atau tidak maka oleskan minyak tawon dalam jumlah sedikit terlebih dahulu. Jika setelah ditunggu beberapa saat tak ada reaksi alergi yang terlihat maka itu berarti kulit Anda tak alergi dengan bahan minyak tawon. Itulah beberapa manfaat minyak tawon.

Jaga selalu kesehatan tubuh dengan memastikan kebutuhan nutrisi harian telah tercukupi. Tingkatkan juga daya tahan tubuh untuk bantu proteksi diri dari berbagai jenis penyakit. Anda dapat mengonsumsi vitamin daya tahan tubuh seperti Good Life Non Acidic Vitamin C (Rp117.472) yang dapat diperoleh melalui Jovee.

Simak artikel seputar tips dan trik kesehatan lainnya dari Jovee, pusat vitamin terlengkap. Unduh juga aplikasi Jovee melalui Play Store dan App Store serta dapatkan suplemen personalmu. Cari tahu pula tentang suplemen yang kamu butuhkan dengan berkonsultasi secara gratis dengan nutrisionis Jovee.

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

hatha yoga untuk kecantikan

Manfaat Hatha Yoga untuk Kecantikan dan Kesehatan Perempuan

Kesehatan Lainnya   18/12/2023
cara cepat hamil setelah menikah

Cara Cepat Hamil Setelah Menikah

Kesehatan Lainnya   14/12/2023

Penyebab Menguap dan Fakta-fakta yang Menarik Diketahui

Kesehatan Lainnya   11/12/2023
manfaat daun binahong merah untuk wajah

Mengenal Manfaat Daun Binahong Merah untuk Wajah dan Kesehatan Tubuh

Kesehatan Lainnya   28/11/2023
efek bleaching rambut

Hal-hal yang Perlu Kamu Tahu Seputar Efek Bleaching Rambut

Kesehatan Lainnya   26/11/2023