fbpx
Beranda › Kesehatan Lainnya › Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegah Cacar Monyet

Berbeda dengan cacar biasa, cacar monyet adalah jenis cacar langka yang dapat disebarkan melalui hewan ke manusia. Baru-baru ini, cacar monyet kembali ditemukan di sejumlah negara Barat hingga dikhawatirkan akan menjadi wabah penyakit baru. Apa penyebab, gejala, hingga cara mengatasi cacar monyet? Yuk simak selengkapnya di bawah ini!

cacar-monyet

Mengenal Cacar Monyet

Dilansir dari Healthline, cacar monyet atau monkeypox adalah jenis cacar langka yang ditandai dengan demam, pembengkakan pada kelenjar getah bening, dan ruam kulit yang meluas. Penyakit ini paling sering muncul di Afrika Tengah dan negara-negara Barat.

Cacar monyet pertama kali ditemukan pada tahun 1958, ketika dua wabah penyakit mirip cacar terjadi pada monyet yang dipelihara untuk penelitian. Inilah asal mula dari nama cacar monyet. Kasus cacar monyet pada manusia pertama kali tercatat pada tahun 1970 di Republik Demokratik Kongo, selama periode upaya untuk menghilangkan cacar.

Penyebab cacar monyet adalah virus cacar monyet, yang tergabung dalam genus Orthopoxvirus. Pada genus Orthopoxvirus, termasuk juga di dalamnya virus penyebab cacar dan virus cacar sapi.

Selain menular ke sesama manusia, cacar monyet juga termasuk dalam penyakit zoonosis, yang dapat menular dari hewan ke manusia dan sebaliknya. Meski cacar biasa lebih menular, cara penularan cacar monyet lebih beragam, di antaranya:

  • Percikan droplet di udara
  • Kontak langsung dengan penderita
  • Berhubungan intim
  • Menyentuh hewan yang terinfeksi virus, atau melalui cakaran hewan
  • Makanan yang tidak matang sempurna

Virus akan masuk ke tubuh melalui luka di kulit, mulut, hidung, atau mata. Cacar monyet tidak dianggap sebagai infeksi menular seksual, karena dapat ditularkan dengan cara lain. Namun, WHO mengatakan sebagian besar kasus cacar monyet yang muncul per Mei 2022 lalu ditularkan secara seksual, terutama hubungan seksual yang dilakukan dengan sesama jenis.

Apa Saja Gejalanya?

Dibutuhkan waktu 1 hingga 2 minggu setelah terpapar virus hingga gejala muncul. Gejala cacar monyet meliputi:

  • Demam, diikuti dengan sensasi panas dingin
  • Sakit kepala & kelelahan
  • Nyeri otot
  • Ruam kulit
  • Sakit punggung
  • Sakit tenggorokan
  • Batuk kering
  • Pembengkakan kelenjar getah bening

Dalam kasus yang parah, penderita mungkin akan alami kesulitan bernapas. Biasanya, ruam akan muncul setelah kamu alami demam, yang menyebar pada area tangan, kaki, lengan, dan tungkai dengan pola tertentu. Ruam inilah yang kemudian berubah menjadi benjolan yang berisi cairan.

Perlu diketahui, bahkan jika ruam belum muncul cacar monyet tetap menular hingga 21 hari setelah gejala pertama muncul. Biasanya, untuk memastikan apakah kamu terkena cacar monyet dokter akan melakukan tes uji lanjutan terlebih dahulu seperti tes darah, tes usap tenggorokan, hingga biopsi kulit untuk memastikan penyebab dari ruam yang muncul.

Apakah Cacar Monyet Berbahaya?

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), 1 dari 10 kasus cacar monyet yang terjadi mengakibatkan kematian. Hal ini juga tergantung pada faktor risiko, yang meliputi:

  • Anak-anak
  • Terus terpapar virus dalam waktu yang lama
  • Sistem imun yang lemah
  • Munculnya komplikasi

Saat ini, belum ada pengobatan pasti untuk mengobati cacar monyet. Hanya saja, cacar monyet bersifat self-limiting, yang artinya dapat sembuh tanpa pengobatan.

Berbagai Cara Mencegah Cacar Monyet

Umumnya, cacar monyet berlangsung selama 2 hingga 4 minggu. Pada kasus tertentu cacar ini dapat menjadi kondisi yang serius, terlebih jika menyerang anak-anak yang belum sempurna sistem imunitasnya.

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah penularan cacar jenis ini, meliputi:

  • Hindari kontak dengan hewan yang dapat menjadi sarang virus, termasuk hewan yang sakit atau ditemukan mati di daerah di mana cacar monyet terjadi
  • Hindari kontak dengan barang apa pun yang pernah bersentuhan dengan hewan yang sakit
  • Hindari untuk bertemu dengan orang yang diduga terinfeksi
  • Terapkan kebersihan yang baik, seperti mencuci tangan setelah kontak dengan hewan atau manusia yang terinfeksi
  • Menggunakan alat pelindung diri (APD) saat merawat pasien penderita cacar monyet
  • Konsumsi makanan dan minuman yang matang sempurna
  • Gunakan alat pribadi masing-masing, seperti alat makan dan handuk

Pencegahan cacar monyet juga bisa dilakukan dengan vaksin cacar. Menurut WHO, vaksin cacar 85 persen efektif dalam mencegah perkembangan cacar monyet. Sehingga, jika kamu sudah vaksin cacar saat kecil dan kemudian tertular virus cacar monyet, gejala yang muncul mungkin lebih ringan daripada mereka yang belum melakukan vaksin.

Selain itu, sebaiknya kamu juga konsumsi vitamin daya tahan tubuh seperti Vitalong C (Rp38.500) untuk menunjang sistem kekebalan tubuh dari infeksi virus. Vitalong C mengandung vitamin C 500mg yang dikenal baik sebagai antioksidan kuat untuk bantu daya tahan tubuh. Dapatkan lebih hemat dan gratis ongkir di Jovee.

Demikianlah informasi lengkap mengenai cacar monyet yang perlu kamu ketahui. Simak informasi mengenai kesehatan lainnya hanya di Jovee, pusat vitamin & suplemen personalmu.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

hatha yoga untuk kecantikan

Manfaat Hatha Yoga untuk Kecantikan dan Kesehatan Perempuan

Kesehatan Lainnya   18/12/2023
cara cepat hamil setelah menikah

Cara Cepat Hamil Setelah Menikah

Kesehatan Lainnya   14/12/2023

Penyebab Menguap dan Fakta-fakta yang Menarik Diketahui

Kesehatan Lainnya   11/12/2023
manfaat daun binahong merah untuk wajah

Mengenal Manfaat Daun Binahong Merah untuk Wajah dan Kesehatan Tubuh

Kesehatan Lainnya   28/11/2023
efek bleaching rambut

Hal-hal yang Perlu Kamu Tahu Seputar Efek Bleaching Rambut

Kesehatan Lainnya   26/11/2023