fbpx
Beranda › Vitamin & Suplemen › Manfaat Omega 3 dalam Fish Oil untuk Redakan Nyeri Sendi

Minyak ikan disebut-sebut mampu mengurangi peradangan dan kekakuan pada sendi, serta dapat menyembuhkan rheumatoid arthritis. Kandungan omega 3 di dalam fish oil dikatakan punya manfaat mengurangi gejala-gejalanya. Seperti namanya, minyak ikan adalah minyak yang diekstrak dari ikan, terutama makarel, salmon, tuna, halibut, herring, dan kod.

Manfaat Omega 3 dalam Fish Oil untuk Redakan Nyeri Sendi

Arthritis atau yang biasa disebut radang sendi adalah suatu kondisi kekakuan pada sendi sehingga timbul rasa nyeri dan sulit digerakkan. Radang sendi sendiri ada banyak jenisnya, dua diantaranya adalah osteoarthritis (OA) yang menyerang sendi tulang rawan dan rheumatoid arthritis (RA) akibat gangguan autoimun.

Kandungan omega 3-nya bisa kurangi nyeri sendi

Minyak ikan mengandung asam lemak omega 3 eicosapentatonic acid (EPA) dan decoxahexaeonic acid (DHA) tinggi yang tidak bisa diproduksi oleh tubuh. Suplemen minyak ikan juga biasanya memiliki kandungan vitamin E, kalsium, zat besi, atau vitamin A, B1, B2, B3, C, D.

Memiliki efek antiinflamasi, omega 3 dalam fish oil ini berperan dalam menghambat kerja senyawa-senyawa penyebab peradangan, termasuk prostaglandin dan leukotrienes. Konsumsi 1 – 3 gram per hari dapat mengurangi gejala nyeri sendi, termasuk kekakuan, bengkak, dan rasa tidak nyaman.

Selain itu, konsumsi minyak ikan juga bisa melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh saat berolahraga, yang mana akan mengurangi risiko nyeri dan pembengkakan pada sendi.

Hasil penelitian Elham Rajaei, dkk yang dipublikasikan di Global Journal of Health Science berhasil menunjukkan efektifitas konsumsi suplemen omega 3 dalam mengurangi gejala rheumatoid arthritis. Lebih jelasnya, suplemen omega 3 ini mampu:

  • mengurangi rasa nyeri;
  • menurunkan jumlah persendian yang bengkak;
  • mengurangi frekuensi permintaan obat pereda nyeri (analgesik);
  • mengurangi agen peradangan yang dapat merusak sendi; sehingga
  • meningkatkan kekuatan fisik.

Pola makan tinggi omega 3 juga dikatakan mampu meningkatkan efektivitas obat-obatan anti peradangan. Selain ikan, omega 3 juga banyak terdapat pada minyak sayuran, sayuran berdaun hijau gelap, serta biji-bijian dan kacang-kacangan. Umumnya, pekerja kantoran yang punya durasi waktu duduk dan melihat laptop lebih dari 5 jam sehari, risiko penyakit sendi menjadi lebih tinggi.

Menurut Medical News, terlalu sering menekan pergelangan tangan saat mengetik dapat merusak jaringan tisu pada sendi. Oleh sebab itu, Jovee telah menyiapkan paket vitamin sendi khusus untuk para anak kantoran, Jovee untuk Orang Kantoran (Rp249.000) yang bisa kamu konsumsi setiap hari untuk menjaga kesehatan sendi.

Omega 3 di dalam fish oil mengurangi risiko penyakit jantung

Manfaat lain dari konsumsi suplemen minyak ikan adalah kemampuannya dalam mencegah risiko serangan jantung. The American Heart Association merekomendasikan konsumsi setidaknya 2 porsi makanan kaya omega 3 per minggu untuk mencegah penyakit jantung dan kematian akibat serangan jantung.

Penderita rheumatoid arthritis berisiko mengalami penyakit jantung dan 2 kali lipat lebih tinggi untuk terkena serangan jantung, maka konsumsi minyak ikan direkomendasikan untuk mencegah risiko ini.

Meskipun begitu, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut tentang manfaat omega 3 dalam mengurangi risiko penyakit jantung pada populasi ini.

Lemak dalam minyak ikan mampu memelihara sel tubuh

Lemak-lemak yang dimaksud adalah lemak baik yang berperan dalam menjaga kesehatan sendi dengan menyediakan dan mengembalikan zat-zat pelumas yang dibutuhkan sendi.Zat pelumas sendi akan mengurangi gesekan sendi yang berlebihan serta membantu meminimalisir rasa nyeri dan kekakuan.

Efek samping konsumsi minyak ikan

Sebagian besar orang bisa mengonsumsi minyak ikan dosis tinggi tanpa masalah. Namun, pada sebagian orang konsumsi minyak ikan dapat menimbulkan efek samping ringan, termasuk:

  • sendawa;
  • rasa tidak enak di mulut;
  • nafas bau;
  • mimisan;
  • asam lambung naik;
  • mual;
  • feses menjadi lunak.

Konsumsi minyak ikan terlalu banyak juga bisa meningkatkan risiko stroke serta membuat darah sulit membeku sehingga menyebabkan perdarahan.

Dapatkan vitamin terbaik hanya dari Jovee. Untuk mengetahui rekomendasi vitamin harianmu, anda juga bisa mengunduh aplikasi Jovee. Jovee adalah aplikasi yang dapat merekomendasikan suplemen sesuai dengan kebutuhan personal. Aplikasi Jovee tersedia melalui Google Play Store maupun App Store.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

vitamin untuk mengecilkan kista ovarium

Mengenal Jenis-jenis Makanan, Suplemen, dan Vitamin untuk Mengecilkan Kista Ovarium

Vitamin & Suplemen   16/07/2023
vitamin untuk kebas dan kesemutan

Vitamin Untuk Kebas dan Kesemutan, Wajib Tahu Nih!

Vitamin & Suplemen   15/07/2023
vitamin untuk meningkatkan hormon testosteron

Jenis-jenis Vitamin untuk Meningkatkan Hormon Testosteron

Vitamin & Suplemen   14/07/2023
vitamin untuk kepala kliyengan

Vitamin untuk Kepala Kliyengan, Cewek-cewek Wajib Tahu!

Uncategorized   13/07/2023

Pilihan Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Menyusui

Vitamin & Suplemen   27/02/2023