fbpx
Beranda › Makanan Sehat › 5 Manfaat Buah Semangka untuk Kehamilan

Buah semangka merupakan buah yang mempunyai kandungan air dalam jumlah banyak yang bermanfaat untuk kehamilan. Apa saja manfaat buah semangka untuk kehamilan? Manfaatnya adalah mulai dari mengurangi resiko kehamilan yang dapat berakibat komplikasi, mengurangi morning sickness dan juga dapat membuat kulit bayi menjadi halus. Buah semangka adalah salah satu buah yang memiliki manfaat baik untuk kehamilan. Sekecil apapun manfaat dari buah semangka harus dibuktikan secara ilmiah. Pada artikel ini akan dibahas mengenai penelitian yang membuktikan manfaat khusus mengkonsumsi buah semangka pada saat hamil.

8 Manfaat Roti Gandum untuk Kesehatan

Manfaat Semangka Selama Masa Kehamilan

1. Kandungan Gizi Semangka

Semangka merupakan sumber karbohidrat, vitamin, mineral, dan juga serat pangan yang bermanfaat. Kandungannya merupakan 91% air yang akan membuat semangka menjadi buah yang sangat lembab. Dengan mengkonsumsi satu cup semangka atau setara dengan 152 gram semangka maka akan memperoleh keuntungan :

  • Kalori = 46
  • Protein = 1 gram
  • Lemak = kurang dari 1 gram
  • Karbohidrat = 12 gram
  • Serat = kurang dari 1 gram
  • Vitamin = 14% dari kebutuhan konsumsi harian
  • Tembaga = 7% dari kebutuhan konsumsi harian
  • Vitamin b5 = 7% dari kebutuhan konsumsi harian
  • Provitamin A = 5% dari kebutuhan konsumsi harian.

Semangka juga kaya akan kandungan lutein dan juga lycopene yaitu dua antioksidan yang dapat membantu tubuh untuk melawan penyakit. Antioksidan ini juga bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mata, otak, jantung, dan juga untuk melindungi tubuh dari jenis kanker tertentu.

Beberapa penelitian menunjukkan antioksidan yang spesifik yaitu lutein dan juga lycopene membantu untuk menurunkan resiko kelahiran prematur dan juga komplikasi yang dapat terjadi pada saat kehamilan. Tetapi untuk lebih meyakinkannya maka dibutuhkan penelitian lebih lanjut.

2. Mengurangi Resiko Preeklampsia

Semangka mempunyai kandungan likopen yang banyak dimana zat ini merupakan zat yang membuat buah-buahan seperti tomat dan buah yang berwarna merah lainnya memiliki warna merah yang hampir sama. Sebuah studi menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi likopen sebanyak 4 mg per hari atau sekitar 60% dari likopen yang ditemukan dalam satu cangkir atau setara dengan 152 gram semangka dapat membantu menurunkan resiko preeklampsia hingga 50%.

Preeclampsia sendiri merupakan komplikasi kehamilan yang ditandai dengan tekanan darah tinggi, peningkatan pembengkakan, dan juga terdapat protein dalam urin. Kondisi ini merupakan kondisi yang serius yang merupakan penyebab utama bayi lahir prematur.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa likopen dapat ,mengurangi resiko preeclampsia, kehamilan. Tetapi dua penelitian terbaru tidak dapat menemukan hubungan antara semangka dan juga preeclampsia. Yang harus menjadi perhatian adalah studi sebelumnya yang memberikan hasil lycopene dapat menyembuhkan preeclampsia menggunakan lycopene dalam jumlah yang besar bukan menggunakan buah semangka.

Sehingga hingga saat ini belum terdapat penelitian yang memberikan hasil bahwa mengkonsumsi semangka dapat mengurangi preeklampsia.

3. Mengurangi Resiko Komplikasi pada Kehamilan

Selama masa kehamilan kebutuhan cairan meningkat yang berfungsi untuk mendukung sirkulasi darah yang optimal, tingkat cairan ketuban, dan juga volume darah yang lebih tinggi pada saat masa kehamilan. Dan pada saat yang sama proses pencernaan menjadi lebih lambat.

Dengan dua kombinasi tersebut maka akan meningkatkan resiko hidrasi yang buruk pada wanita tetapi meningkatkan risiko sembelit atau wasir selama kehamilan. Hidrasi sub optimal selama masa kehamilan dapat mengakibatkan pertumbuhan janin yang buruk dan juga resiko kelahiran prematur dan cacat lahir dengan resiko yang lebih tinggi. Kandungan air dalam semangka dalam jumlah yang banyak maka dapat membantu wanita yang hamil dimana kebutuhan cairan meningkat maka dapat mengurangi resiko konstipasi, wasir dan juga komplikasi kehamilan.

Hal itu juga berlaku untuk semua buah dan juga sayuran yang memiliki kandungan air yang banyak termasuk tomat, mentimun, strawberry, zucchini, dan juga brokoli. Sehingga tidak hanya berlaku untuk semangka.

– – – – – –Editorial Pick– – – – – – 8 Manfaat Roti Gandum untuk Kesehatan Magnesium Oxide: Fungsi dan Cara Penggunaan Manfaat Jamu Untuk Daya Tahan Tubuh Manfaat magnesium, Defisiensi, dan Dosis Penggunaan Seluk Beluk Iodine dan Dampak Kekurangan Yodium Makanan Sehat untuk Anda yang Sedang Menjalankan Promil

4. Membantu Memenuhi Kebutuhan Cairan yang Meningkat Selama Masa Kehamilan

Hidrasi optimal dapat membantu menurunkan kemungkinan sembelit, wasir, atau komplikasi yang terjadi selama masa kehamilan. Tetapi buah ini mempunyai karbohidrat dalam jumlah yang tinggi dan juga rendah serat sehingga dapat menyebabkan gula darah meningkat.

Wanita yang memiliki riwayat diabetes harus menghindari mengkonsumsi semangka dalam jumlah besar. Untuk mengurangi resiko keracunan semangka maka selama yang telah dibiarkan dalam suhu ruang lebih dari 2 jam harus dihindari.

4. Memiliki Kandungan Berbagai Nutrisi dan Senyawa Yang Bermanfaat Untuk Kesehatan

Dengan mengkonsumsi semangka secara teratur maka dapat mengurangi resiko preeclampsia, konstipasi, atau wasir. Kandungan airnya dapat berkontribusi untuk menurunkan resiko pertumbuhan janin yang buruk, kelahiran prematur dan juga cacat lahir.

Itulah beberapa manfaat dari mengkonsumsi buah semangka. Selain mendapatkan nutrisi dari semangka, kamu juga dapat mengonsumsi suplemen pendukung selama kehamilan seperti Blackmores Pregnancy I Folic 150 Kap – Vitamin Ibu Hamil (Rp182.486) yang dapat diperoleh di Jovee. Ingin mulai gaya hidup sehat? Unduh aplikasi Jovee melalui Google Play Store maupun App Store sekarang! Dengan Jovee anda dapat melihat rekomendasi suplemen sesuai dengan kebutuhan personalmu.

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

cara membuat jus semangka

Cara Membuat Jus Semangka dan Manfaatnya Untuk Kesehatan

Makanan Sehat   17/12/2023
manfaat vanili cair

Aneka Manfaat Vanili Cair, Ekstrak, dan Biji Vanila

Makanan Sehat   12/12/2023
Manfaat Kombucha

Mengenal Beragam Manfaat Kombucha untuk Kesehatan

Makanan Sehat   10/12/2023
makanan tinggi protein

Daftar Makanan Tinggi Protein

Makanan Sehat   07/12/2023
efek samping chamomile tea

Kenali Manfaat dan Efek Samping Chamomile Tea

Makanan Sehat   06/12/2023