fbpx
Beranda › Vitamin & Suplemen › Manfaat Vitamin E untuk Kesehatan Tubuh dan Dosisnya

Vitamin E dapat ditemukan secara alami di berbagai jenis sumber makanan dan juga sebagai tambahan nutrisi harian dalam bentuk suplemen. Vitamin ini sendiri masuk ke dalam kelompok senyawa lemak yang dapat larut dengan perbedaan utama berupa kemampuannya sebagai antioksidan. Manfaat vitamin E dapat Anda rasakan dari sumber makanan sehari-hari.

manfaat-vitamin-e

Makanan sehari-hari yang menjadi sumber utama vitamin ini adalah minyak zaitun, minyak nabati, minyak kelapa sawit hingga minyak kelapa. Sementara jumlah kecil dari vitamin ini diperoleh dari bayam, brokoli dan kacang-kacangan. Vitamin ini sangat populer di kalangan wanita karena kemampuannya untuk menjaga kesehatan kulit dan kecantikan.

Memahami Sumber Vitamin E

Vitamin E yang terbentuk secara alami di alam terdiri dari delapan bentuk kimia yang meliputi alpha tokoferol, beta tokoferol, gamma tokoferol, delta-tocopherol, alpha tocotrienol, beta tocotrienol, gamma tokotrienol, delta tokotrienol. Dari kedelapan jenis vitamin ini, diketahui hanya alpha tokoferol saja yang sesuai dengan kebutuhan manusia.

Sumber vitamin ini dari makanan sangat beragam. Wheat germ oil atau dikenal sebagai minyak bibit gandum menjadi salah satu sumber tertinggi vitamin ini sebanyak 20,3 mg setiap satu sendok makannya. Biji bunga matahari mengandung vitamin sebanyak 7,4 mg per ons. Kacang almond mengandung 6,6 mg vitamin per 1 ons untuk yang sudah dikeringkan. Minyak bunga matahari mengandung vitamin sebanyak 5,6 mg per satu sendok makan.

Anda juga bisa mendapatkan vitamin alpha tokoferol dari asupan sayuran yang dikonsumsi sehari-hari. Brokoli mengandung vitamin alpha tokoferol sebanyak 1,2 mg untuk brokoli yang dipotong-potong dan direbus. Dalam setengah cangkir mangga terkandung vitamin alpha tokoferol sebanyak 0,7 mg.

Namun, terlepas dari kandungannya, vitamin E merupakan vitamin yang mudah rusak bila terkena panas. Hal ini menyebabkan vitamin E pada minyak biasanya akan hilang saat dipakai dengan api yang tinggi seperti untuk menggoreng, memanggang. Vitamin E dapat terjaga bila dikonsumsi mentah atau dalam api kecil dengan waktu yang cepat seperti menumis.

Dosis Vitamin E dan Aturan dalam Konsumsi

Meski diketahui bahwa vitamin E adalah vitamin yang sangat baik dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh bahkan kecantikan, nyatanya konsumsi vitamin ini harus mengikuti aturan dan dosis yang tepat. Panduan konsumsi vitamin sesuai dosis yang tepat ini berlaku terutama jika seseorang mengkonsumsi suplemen yang berisi vitamin.

Pembagian dosis konsumsi vitamin sendiri dibedakan berdasarkan kondisi seseorang dan juga usianya. Apabila Anda menderita defisiensi maka dosis yang dibutuhkan adalah 40 sampai 50 mg setiap harinya untuk orang dewasa. Sementara dosis yang dianjurkan untuk anak-anak yang mengidap defisiensi vitamin adalah 2 sampai 20 mg per kg berat badannya. Cukup konsumsi satu kali saja sehari.

Kebutuhan vitamin untuk mereka yang sehat dibagi berdasarkan usia, jenis kelamin, dan kondisi kesehatannya. Dosis yang dibutuhkan oleh orang dewasa sehat akan vitamin E sebanyak 15 mg AKG per hari. Untuk ibu yang sedang hamil dan juga tengah menyusui maka kebutuhan vitamin E cukup tinggi yakni sebanyak 19 mg AKG per harinya. Balita sehat usia 1-5 tahun membutuhkan 6-7 mg. Lansia perempuan usia di atas 65 tahun membutuhkan 20 mg vitamin E.

Penderita Cystic fibrosis membutuhkan asupan vitamin yang cukup tinggi. Cystic fibrosis sendiri merupakan penyakit keturunan yang menimbulkan lendir yang lengket serta kental di dalam tubuh. Penderita Cystic fibrosis sangat mudah terinfeksi oleh penderita yang tengah menderita penyakit menular. Penderita Cystic fibrosis anak-anak harus mengkonsumsi vitamin sebanyak 50 sampai 200 mg sementara dewasa sebanyak 100 sampai 200 mg.

Manfaat Vitamin E untuk Kesehatan Tubuh

Vitamin alpha tokoferol mengandung banyak sekali manfaat untuk kesehatan yang sayang untuk dilewatkan. Berikut adalah manfaat vitamin ini untuk kesehatan Anda.

1. Antioksidan

Manfaat vitamin E sebagai antioksidan sudah sangat terkenal di masyarakat. Kemampuannya untuk menangkal radikal bebas sangat baik untuk mencegah serangan berbagai jenis penyakit. Vitamin E berfungsi menjaga struktur dan membran sel sehingga sel tidak mudah rusak karena radikal bebas. Selain itu, kemampuannya sebagai antioksidan dapat menghindarkan penuaan sel lebih cepat sehingga diandalkan sebagai pencegah penuaan.

Selain itu vitamin E berfungsi dalam mencegah lemak tubuh mengalami oksidasi, sehingga terhindar dari inflamasi. Hal ini membuat vitamin E bersifat anti inflamasi dan dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

2. Menunjang Kesehatan Mata

Siapa sangka ternyata tidak hanya vitamin A yang berperan terhadap kesehatan mata. Vitamin E juga memiliki manfaat terhadap kesehatan mata dalam jangka waktu yang lama. Vitamin E berfungsi melindungi lemak dan vitamin A dari proses oksidasi, sehingga vitamin A dan lemak tidak rusak.

3. Menunjang Kehamilan

Vitamin alpha tokoferol sangat penting untuk melindungi perkembangan janin dan juga meningkatkan perkembangan saraf serta otak janin.

– – – – – –Editorial Pick– – – – – –
Vitamin B12: Manfaat dan Sumber Vitamin
Dampak Jika Tubuh Kekurangan Vitamin B7
Intip Peran dan Manfaat Magnesium Bagi Tubuh
Buah Yang Mengandung Vitamin E dan C
Berbagai Manfaat Vitamin B3 untuk Tubuh
Tanda Seseorang Kekurangan Vitamin B6 HCL
Manfaat Vitamin B1 untuk Kesehatan Tubuh

Jovee Asisten Kesehatan Personal Anda

Lengkapi kebutuhan nutrisi vitamin E dalam tubuh dengan mengonsumsi vitamin Blackmores Natural E 250IU (Rp187.000). Anda dapat memperoleh vitamin E berkualitas terbaik dari Jovee yang merupakan aplikasi kesehatan terbaik. Jovee akan memberikan rekomendasi mengenai suplemen yang paling tepat untuk kebutuhan Anda. Seluruh suplemen yang dianjurkan disesuaikan dengan gaya hidup, usia, jenis kelamin hingga kebutuhan Anda. Tinggal tekan jenis paket yang Anda inginkan dan lakukan pembayaran maka suplemen akan dikirim ke alamat Anda.

Referensi

Pertanyaan Seputar Jovee

+

Apa itu Jovee?

+

Apa yang membuat Jovee berbeda dengan yang lain?

+

Apa saja metode pembayaran yang tersedia di Jovee?

+

Berapa lama pengiriman vitamin saya?

+

Apakah Jovee memberikan gratis ongkir?

Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Yuk, segera

Konsultasi Sekarang

Callback
Logo

Dapatkan Vitamin sesuai Kebutuhanmu dengan Konsultasi GRATIS lewat Nutrisionist kami

Konsultasi Sekarang

Jaminan Jovee untuk Anda

Icon

100% Original

Semua Produk yang kami jual terjamin keasliannya dengan kualitas terbaik.

Icon

Dijamin Lebih Murah

Kami menjamin akan mengembalikan uang dari selisih perbedaan harga.

Icon

Gratis Ongkir

Tak perlu antre. Kami kirim ke alamat Anda. GRATIS*

Artikel Terkait

vitamin untuk mengecilkan kista ovarium

Mengenal Jenis-jenis Makanan, Suplemen, dan Vitamin untuk Mengecilkan Kista Ovarium

Vitamin & Suplemen   16/07/2023
vitamin untuk kebas dan kesemutan

Vitamin Untuk Kebas dan Kesemutan, Wajib Tahu Nih!

Vitamin & Suplemen   15/07/2023
vitamin untuk meningkatkan hormon testosteron

Jenis-jenis Vitamin untuk Meningkatkan Hormon Testosteron

Vitamin & Suplemen   14/07/2023
vitamin untuk kepala kliyengan

Vitamin untuk Kepala Kliyengan, Cewek-cewek Wajib Tahu!

Uncategorized   13/07/2023

Pilihan Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Menyusui

Vitamin & Suplemen   27/02/2023